Sabtu 11 Januari 2025

Bojan Hodak Tanggapi Rencana Penerapan VAR di Liga 1

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menanggapi soal PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI berencana menerapkan Video Assistant Referee (VAR) pada pertandingan putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Menurut Bojan Hodak, penerapan VAR di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 bisa membuat kompetisi semakin berkualitas.

Dengan begitu, bakal mengurangi kesalahan dan bisa membantu wasit.

BACA JUGA:

Bojan Hodak: Henhen dan Stefano Semakin Kompak dengan Tim

Jika wasit memiliki keraguan terkait keputusannya. Mereka bisa melihat tayangan ulang kejadian di lapangan melalui VAR.

“Tentu saja akan menjadi lebih baik karena ini bisa membantu wasit. Hal itu membuat permainan menjadi lebih adil,” kata Bojan.

Meski demikian, penerapan teknologi VAR ini menurut Bojan Hodak pasti ada sisi positif dan negatifnya.

Namun yang pastinya dengan teknologi ini pertandingan bisa lebih adil bagi semua pihak. Terutama tim yang sedang bertanding.

“Kadang VAR bisa menguntungkan dan bisa juga jadi merugikan. Tapi ini membantu supaya pertandingan menjadi lebih adil,” jelasnya.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Persib saat ini terus mematangkan persiapan menghadapi Persis Solo pada pertandingan pekan ke-24.

Menurut pelatih fisik Persib, Miro Petric, tim pelatih akan terus meningkatkan kebugaran para pemain sebagai bagian dari persiapan menghadapi Persis Solo.

BACA JUGA:

Bojan Hodak Bicara Terkait Lini Pertahanan Persib Bandung

Miro Petric menuturkan, program peningkatan fisik tersebut menjadi menu yang diberikan kepada pemain setelah sebelumnya skuat Maung Bandung sempat mendapat libur sekitar tiga pekan. Selain berlatih, Persib juga sudah menggelar uji tanding.

Uji coba yang dilakukan Persib untuk persiapan menghadapi Persis Solo, yakni dengan salah satu tim peserta kompetisi Liga 1 2023-2024 Dewa United, Senin, 22 Januari 2024 lalu.

(Arif/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img