Minggu 12 Januari 2025

Cawapres Prabowo Disebut Mengarah ke Gibran-Erick, Gerindra Merespon

JAKARTA,FOKUSjabar.id: Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Habiburokhman buka suara terkait kabar yang menyebut calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo Subianto mengerucut ke dua nama, yakni Erick Thohir dan Gibran Rakabuming Raka.

Habiburokhman mengaku belum tahu soal kabar tersebut.

“Saya belum tahu (soal Erick Thohir dan Gibran jadi cawapres Prabowo),” kata dia saat ditemui di Rumah Besar Relawan Prabowo 08 di Slipi, Jakarta Barat, Senin (11/9/2023).

Habiburokhman memastikan, akan ada informasi dari Gerindra mengenai figur cawapres Prabowo dalam beberapa minggu ke depan.

“Baru saya akan diinfo mungkin dalam minggu-minggu ini ya,” tutur dia, melansir IDN.

Habiburokhman menegaskan, Prabowo secara intensif berkomunikasi dengan seluruh ketua umum partai politik (parpol) di Koalisi Indonesia Maju (KIM). Salah satunya membahas figur cawapres.

BACA JUGA: Fahri Hamzah Usul Seluruh Parpol di Kabinet Jokowi Dukung Prabowo

“Yang jelas Pak Prabowo intensif melakukan komunikasi dengan ketum-ketum partai politik pendukung,” kata dia, melasnir IDN.

Dia juga mengungkapkan, akan menginformasikan kepada publik mengenai kriteria cawapres pendamping Prabowo.

“Ya informasi yang dibahas itu kan kriteria kemudian sosoknya, nah kriterianya itu tidak di-lock, tidak di-lock misalnya harus berlatarbelakang etnik tertentu, harus dari kalangan sipil dan sebagainya, itu tidak di-lock. Masih dibuka, nah itu yang akan dibahas ketum parpol,” katanya.

(Agung)

Berita Terbaru

spot_img