Kamis 12 Desember 2024

Usai Uji Coba, Ini Kata Tim Pelatih Persib Bandung

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Persib Bandung fokus menyiapkan diri jelang kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 yang akan bergulir pada 1 Juli mendatang.

Salah satu persiapan Persib Bandung yakni menggelar pertandingan uji coba versus Bandung United.

BACA JUGA:

Persib Bandung Menang 6-0 vs Bandung United

Laga uji coba tersebut digelar di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (12/6/2023).

Maung Bandung menang telak (6-0) pada pertandingan uji coba tersebut.

Enam gol tersebut dicetak, Ezra Walian pada menit 21, David da Silva (menit 50, 60 dan 62) dan Febri Hariyadi pada menit 61 dan 85.

Asisten pelatih Persib, Manuel Perez-Cascallana (Manu) menuturkan, secara penampilan anak asuhnya mengalami peningkatkan setelah berlatih dan uji coba menghadapi Persib U-21, Jumat (9/6/2023).

BACA JUGA:

Ini Durasi Kontrak Alberto Rodriguez Martin di Persib

Meski demikian, Manu tak menampik jika pemainnya mengalami kelelahan. Pasalnya dalam beberapa hari pemain mendapatkan progam latihan sehari dua kali.

“Ini agak sulit karena kami tidak berhenti, karena kami terus berlatih setiap harinya selama satu pekan,” kata Manu setelah pertandingan uji coba di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung.

“Kami berlatih dua kali sehari dan bahkan bisa tiga kali dalam sehari. Jadi pemain kelelahan. Seperti tadi, pagi kami berlatih di gym,” ujar Manu menambahkan.

Setelah berlatih sejak Senin (5/6/2023) dan melakoni dua pertandingan uji coba, Manu menilai anak asuhnya mengalami progres yang bagus pada masa persiapan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

“Dan sebenarnya tidak ideal untuk tampil bertanding. Tapi tujuan kami bukan untuk pertandingan, tapi untuk memulai Liga pada 2 Juli melawan Madura di kandang. Tapi progresnya berjalan dengan baik,” tegas Manu.

(Arif/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img