Sabtu 11 Januari 2025

Banyak Kader Baru, DPD Demokrat Jabar Gelar Pendidikan Politik

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Barat gelar Pendidikan Politik (Dikpol) kepada Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) se-Jabar di Grand Hotel Preanger Jalan Asia Afrika Kota Bandung, Minggu (28/5/2023).

Kegiatan dikpol diikuti 120 Bacaleg DPRD Jabar dan 420 DPRD Kabupaten/Kota.

BACA JUGA: Normalisasi 55 TPS, Plh Wali Kota Bandung: Kang Pisman Harus Tetap Bergulir

Ketua DPD Partai Demokrat Jabar, Anton Sukartono Suratto mengatakan, dikpol yang diberikan mengenai ideologi politik partai. Mengingat, mayoritas bacaleg merupakan kader baru maupun pindahan dari partai lain.

“Jadi mereka tidak paham ideologi partai Demokrat seperti apa, sejarah Demokrat seperti apa dan bagaimana memenangkan partai Demokrat. Terakhir mengenai branding partai Demokrat itu sendiri,” kata Anton saat ditemui disela-sela kegiatan.

Menurutnya,  branding Partai Demokrat sangat penting. Oleh karena itu, dikpol dilaksakan untuk menyamakan persepsi dalam membranding Partai Demokrat.

“Kita pastikan brending yang sama. Tidak ada yang ke kanan dan tidak ada yang ke kiri. Jadi semua Bacaleg sama, jargonnya juga sama,” ucapnya.

Anton menyebut, dari 30 kader Demokrat yang mengundurkan diri. Ada 420 kader partai lain yang bergabung dengan Partai Demokrat.

BACA JUGA: Ridwan Kamil: Eril Pulang, Askara Datang

“Jadi intinya kita membuat yang baru ini jangan sampai mereka itu menjelekan rumah yang lama, bagaimana pun rumah yang lama sudah memberikan kehormatan dan lainya,”ujarnya.

Anton berharap, Partai Demokrat bisa menjadi rumah bagi para kader baru dan siap berjuang untuk kemenangan Demokrat di Pemilu 2024.

“Kita harapkan di rumah yang baru ini menjadi pelabuhan yang terakhir bagi mereka, mereka senang pada partai Demokrat, mereka berjuang untuk Demokrat dan menjadi dewan untuk partai Demokrat,”ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Mallarangeng yang menjadi salah satu pembicara dalam dikpol itu, akan menyampaikan terkait sejarah Partai Demokrat.

“Insya Allah diminta untuk membicarakan tentang sejarah partai Demokrat, supaya tidak simpang siur kadang-kadang, apalagi banyak dari teman caleg ini adalah caleg yang baru gabung dengan Demokrat,” kata Andi.

Karena banyak kader baru, Andi menilai bahwa pemahaman mengenai sejarah Partai Demokrat sangat penting supaya para kader siap berjuang di Pemilu 2024, khususnya di Jabar.

“Karena itu, perlu kita menjelaskan tentang ideologi partai, menjelaskan tentang sejarah partai, sehingga mereka juga bisa mengerti paham dan kemudian siap berjuang sama sama dalam satu barisan dengan partai demokrat yang dipimpin oleh ketua umum AHY.

Kita Demokrat pernah juara di Jabar, ketua DPRD Provinsi dulu beberapa kali dijabat.

Demokrat ini, Jabar ini rumahnya Demokrat, lumbung suara bagi Demokrat dan siap kembali memperjuangkan rakyat Jawa Barat di Jabar ini,”ucapnya.

(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img