BANDUNG,FOKUSJabar.id: Gelandang Persib Bandung, Abdul Aziz, siap menampilkan permainan terbaiknya pada pertandingan kandang Liga 1 musim 2022-2023 menghadapi Borneo FC.
Menurut Abdul Aziz, pada pertandingan yang rencananya di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (26/1/2023), raihan kemenangan menjadi target.
Pasalnya dengan kemenangan tersebut, tim kebanggaan Bobotoh bisa menjaga posisinya di papan atas klasemen dan hasil maksimal tersebut bisa membuat skuat Maung Bandung melanjutkan tren positif di kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.
Sejauh ini, tim kebanggaan Bobotoh Persib belum terkalahkan dalam 11 pertandingan kompetisi Liga 1 2022-2023. Dari 11 laga tersebut, skuat Maung Bandung meraih sembilan kemenangan dan dua kali imbang.
Baca Juga: Marc Klok Bakal Kembali Pulih Febuari Mendatang
“Dari Aziz dan tim yang penting bisa jaga konsistensi dan tren positif ingin terus berlanjut tentunya,” kata Abdul Aziz.
Pemain jebolan Diklat Persib ini menambahkan, motivasinya untuk melanjutkan tren positif di putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 sangat besar, apalagi dia menilai persaingan saat ini sudah semakin ketat.
“Yang pasti motivasi semakin hari semakin bertambah, karena kita ada di target juara,” tegasnya.
Tren positif yang dapat Persib dalam 11 pertandingan di kompetisi Liga 1 musim 2022-2023, menurut Abdul Aziz tidak menjadi beban. Justru hal ini, menambah motivasinya untuk tampil lebih baik lagi dalam sisa pertandingan di putaran kedua.
“Ya menjadi motivasi tentunya, kita selalu maksimal di setiap latihan di setiap pertandingan kita fokus, maksimal, memanfaatkan setiap kesempatan yang ada,” tegas Abdul Aziz.
(Arif/Erwin)