RUSIA,FOKUSJabar.id: Ketua Majelis Rendah Rusia, Vyacheslav Volodin, mengancam bakal menghancurkan Ukraina jika Barat terus memasok senjata ke Ukraina.
Pernyataan Volodin itu disampaikan usai sekitar 50 menteri pertahanan dan pejabat senior negara Barat hadir pada Jumat di pangkalan Ramstein, Jerman.
Mereka berkumpul untuk membicarakan cara membantu senjata ke Ukraina, termasuk dengan senjata berat.
BACA JUGA: Bawahannya Korupsi, Presiden Vietnam Mengundurkan Diri
Mantan Presiden Rusia, Dmitry Medvedev, menilai bahwa bantuan senjata berat ke Ukraina bertujuan menghancurkan negaranya.
Medvedev juga menilai Amerika Serikat (AS) akan membuat aliansi baru jika terjadi konflik yang berkepanjangan.
Kiev mendesak negara-negara Barat untuk mengirim bantuan senjata berat, termasuk tank tempur utama. Tapi sejauh ini, permintaan itu belum terkabulkan.
Di sisi lain, Rusia menilai bahwa rencana bantuan senjata lebih dapat memicu bencana global.
“Jika Washington dan NATO memasok senjata yang akan digunakan untuk menyerang kota-kota yang damai dan melakukan upaya untuk merebut wilayah kami seperti yang mereka ancam, itu akan memicu pembalasan dengan senjata yang lebih kuat,” kata Volodin, melansir IDN.
Volodin juga meminta parlemen negara Barat, dari Kongres AS, Bundestag Jerman, Majelis Nasional Prancis hingga Parlemen Eropa, untuk menyadari tanggung jawab terhadap umat manusia.
Perang saat ini bisa jadi bencana jika Washington dan Brussel terus mendorongnya.
“Mengingat keunggulan teknologi senjata Rusia, politisi Barat yang telah membuat keputusan (membantu senjata) seperti itu harus menyadari bahwa ini dapat menyebabkan bencana global yang akan menghapus negara mereka,” jelas Volodin.
Tidak ada penjelasan rinci mengenai hasil pertemuan utusan negara-negara Barat. Tapi satu poin yang dihasilkan adalah mereka gagal menyepakati pengiriman senjata berat, khususnya tank. Sebabnya Jerman belum memberi izin pengiriman tank Leopard ke Ukraina.
Associated Press memberitakan, Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki mengatakan, jika Jerman menolak mengirim tank Leopard, negaranya siap membuat koalisi kecil negara-negara yang akan tetap mengirim tank mereka untuk Kiev.
Di AS, dua anggota parlemen dari Republik dan Demokrat mendesak Washington untuk mengirim tank tempur utama Abrams ke Ukraina. Ini demi mengatasi keengganan Jerman.
“Saya khawatir Rusia sedang mempersenjatai kembali dan mempersiapkan serangan musim semi. Jika itu mengharuskan kami mengirim beberapa tank Abrams untuk mendapatkan tank Leopard dari Jerman, dari Polandia, dari sekutu lain, saya akan mendukungnya,” kata Senator Chris Coon dari Demokrat.
(Agung)