BANDUNG,FOKUSJabar.id: Menjelang bergulirnya putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2022-2023, tim Persib Bandung kembali mendapatkan sponsor baru.
Sponsor tersebut, PT ID Express Logistik Indonesia (IDexpress).
IDexpress merupakan perusahaan ekspedisi logistik yang memiliki jangkauan di semua kecamatan Nusantara.
BACA JUGA: Liga 2 dan 3 Dihentikan, Manajemen Persib Kecewa
Chief Operation Officer (COO) IDexpress, Rinaldo Agusta menyebut, ada beberapa pertimbangan yang membuat perusahaannya menjalin kerja sama kemitraan dengan Persib Bandung.
Menurut Dia, tim Persib memiliki potensi besar sebagai mitra strategis. Terutama dari sisi pemasaran perusahaan di wilayah Jawa Barat (Jabar), saling mendukung untuk kemajuan para pengusaha lokal dan UMKM.
Berstatus sebagai klub sepakbola berbasis pendukung terbesar dan dengan sejarah panjang, dia optimistis IDexpress bisa menghadirkan solusi terbaik buat Bobotoh yang membutuhkan layanan ekspedisi logistik.
Rinaldo Agusta menuturkan, kerjasama IDexpress-Persib Bandung saling mendukung dalam upaya menguatkan daya tarik pemasaran dari berbagai aspek.
“Kekuatan KIta dikolabirasikan secara sinergi,” ugkapnya.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono mengucapkan terima kasih kepada IDexpress atas kerja sama kemitraan tersebut.
Dia berharap, Persib bisa membantu IDexpress dalam mengembangkan jangkauan pasarnya dengan berbagai cara kreatif yang bisa diciptakan dalam ekosistem Persib.
“Dengan begitu, IDexpress bisa menjadi solusi logistik terbaik yang diminati Bobotoh,” ujar Teddy.
(Arif/Bambang Fouristian)