Sabtu 11 Januari 2025

Ketua TP PKK Garut Tinjau Pelaksanaan BIAN Di Posyandu Delima Cilawu

GARUT,FOKUSJabar.id: Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Garut, Diah Kurniasari meninjau Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) di Posyandu Delima 2, Desa Ngamplangsari, Kecamatan Cilawu, Selasa (2/8/2022).

Diah Kurniasari menyebut, pihaknya melakukan monitoring pelaksanaan BIAN khususnya di Posyandu Delima dan melihat bagaimana para orang tua membawa anak-anaknya untuk dilakukan imunisasi.

“Alhamdulillah dengan kesadaran orang tua, anak-anak di bawah umur 59 bulan  dibawa ke posyandu ini,” kata Diah.

BACA JUGA: Pemdes Sukamaju Garut Gelar Turnamen 2 Cabor

Diah berharap, para orang tua di Kabupaten Garut bisa membawa anaknya untuk dilakukan imunisasi, sehingga target Kabupaten Garut dalam BIAN ini dapat terpenuhi.

“Jadi anak-anak ini ke depannya sehat, lebih kebal dalam berbagai penyakit, nah ini insya  Allah l, anak-anak Garut akan sehat,Indonesia pasti akan maju,” katanya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Cilawu, dr. Inge Andriani Heriawan mengatakan, tak hanya di Posyandu Delima 2, pihaknya juga menyelenggarakan pelaksanaan BIAN di 7 Posyandu lainnya yang termasuk ke dalam wilayah Puskesmas Cilawu, dimana dalam kegiatan ini terdapat sekitar 37 balita yang siap diimunisasi.

“Untuk kegiatan BIAN ini ada 2 yaitu untuk penyuntikan MR Rubella, yang satu lagi adalah imunisasi kejar  (imunisasi yang dilakukan untuk anak untuk melengkapi imunisasi dasarnya agar lengkap),” katanya.

BACA JUGA: Onlyfans KW, Polres Garut Amankan Pemeran Video Pornografi

Dia berharap, melalui BIAN ini anak-anak di Indonesia khususnya di Kabupaten Garut dan di wilayah Puskesmas Cilawu bisa menjadi anak-anak yang sehat, kuat, dan kebal terhadap berbagai macam penyakit. Selain itu, ia juga berharap kegiatan di posyandu bisa semakin meriah lagi.

(Andian/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img