Sabtu 11 Januari 2025

Cetak Generasi Emas, Bupati Ciamis Janji Sejahterakan Guru TK

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengatakan guru Taman Kanak-Kanak (TK) memiliki peran untuk mencetak generasi emas bangsa Indonesia.

“Kita semua tahu bahwa menjadi guru adalah sebuah tugas yang mulia, namun tolong bina anak-anak kita dengan kasih sayang, karena tahap usia dini sangat penting dalam hal psikologisnya peran guru sangat penting untuk mencetak generasi emas,” kata Herdiat saat menghadiri Hari Ulang Tahun Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-72 di Gelanggang Galuh Taruna Ciamis, Selasa (31/5/2022).

Sesuai dengan tema HUT IGTKI tahun ini “Bangkit Guruku Maju Negeriku”. Herdiat berjanji akan mensejahterakan guru TK di Kabupaten Ciamis.

BACA JUGA: Heboh! Kijang Masuk Sekolah Di Ciamis

“Kedepannya saya berjanji akan secepatnya meningkatkan kesejahteraan guru TK sesuai aturan yang berlaku, terima kasih atas kerjasama dan dukungannya dalam bidang pendidikan,” ucapnya.

Ketua IGTKI Kabupaten Ciamis, Nining Turningsih menjelaskan bahwa IGTKI siap menjadi pelaku perubahan dan merubah mindset pembelajaran konvensional agar bisa mengikuti kemajuan teknologi.

“Kedepannya mungkin semakin canggih tentunya kita harus bisa bersaing dan ini tantangan berat karena kita harus beradaptasi dengan kondisi perubahan zaman terutama di era industri 4.0 yang serba digital,” kata dia.

Nining juga merasa bersyukur karena peringatan HUT IGTKI tahun 2022 bisa digelar secara meriah berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang dilakukan secara virtual karena Pandemi Covid-19.

BACA JUGA: Perkuat Analisa Hukum, Bawaslu dan FH Unigal Ciamis Gelar Diskusi

“Alhamdulillah ya Pandemi nya sudah mulai melandai, jadi kita bisa peringati ini secara langsung dan meriah,” kata dia.

(Fauza/Anthika Asmara) 

Berita Terbaru

spot_img