Sabtu 11 Januari 2025

PPKM Level 1, Bupati Ciamis Minta Masyarakat Taat Prokes

CIAMIS,FOKUSjabar.id: Kabupaten Ciamis berstatus PPKM level 1 dengan vaksinasi mecapai 71,36 persen diawal tahun 2022 ini.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengatakan, pembatasan pergerakan masyarakat mulai dilonggarkan dengan ditetapkan PPKM Level 1.

Kendati demikina Herdiat meminta, masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) ketat.

BACA JUGA: UE Larang 4.000 Bahan Kimia dalam Tinta Tato, Seniman Protes!

” Mulai 4 Januari 2022 yang lalu Kabupaten Ciamis berada pada Level 1,” katanya, Kamis (6/1/202).

Herdiat mengatakan, turunnya level PPKM Kabupaten Ciamis dari Level 2 ke Level 1 berkat dukungan semua pihak.

“Kami sangat berterimakasih kepada TNI-Polri yang telah bahu membahu malaksanakan vaksinasi sehingga Kabupaten Ciamis telah mencapai vaksinasi 71,36 persen,” ucapnya.

Herdiat melanjutkan, untuk mensukseskan vaksina tersebut pihaknya meminta semua elemen masyarakat untuk mendukungnya agar program vaksinasi mencapai seperti yang ditargetkan dengan baik.

BACA JUGA: D’Ragam Gagal Segel Kantor Bupati Garut

“Bagi masyarakat yang masih belum divaksi jangan ragu untuk melaksanakan vaksinasi karena ini merupakan ikhtiar untuk sehat,” kata dia.

(Husen Maharaja/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img