Kamis 12 Desember 2024

Siswa SMPN-1 Pamarican Tewas Tenggelam di Curug Wadas

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Adi Hilmi (14) siswa Kelas IX C SMP Negeri Pamarican Kabupaten Ciamis tewas akibat tenggelam di Curug Wadas, Dusun Lumbungsari, Desa/Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (20/10/2021)

Anggota Tagana Kecamatan Pamarican Baihaqi mengatakan, korban tenggelam karena diduga tidak bisa berenang saat perahunya terbalik.

BACA JUGA: Ajaib! Pusaka Golok Bapak Bedog Berpindah-pindah secara Gaib

“Saat kejadian korban bersama teman wanitanya naik perahu-perahuan dan perahunya terbalik,” kata Baihaqi.

Baihaqi menyebut sebelum meninggal dunia, korban dan teman-temannya telah melaksanakan ekstrakulikuler Voly Ball disekolahnya.

Namun, korban dan teman wanitanya tidak langsung pulang tetapi bermain dulu di Curug Wadas.

“Setelah selesai kegiatan ektrakulikuler bola voli disekolah temanya yang lain ada yang langsung pulang,” kata dia.

Dia mengatakan, saat ini jenazah korban telah berada di rumah duka.

” Saat ini jenazah korban tenggelam sudah berada dirumah duka,” ungkapnya.

BACA JUGA: Ini Alasan Sanggar Rakyat Buniseuri Ciamis Didirikan

(Husen Maharaja/Agung)

Berita Terbaru

spot_img