BANDUNG,FOKUSJabar.id: Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan, saat ini stok vaksin mencapai 574.000 dosis. Dengan begitu, pihaknya optimis vaksinasi bisa rampung 100 persen pada akhir Desember 2021.
“Jadi kalau vaksin sampai saat ini ibu Ahyani (Kepala Dinkes Kota Bandung) selalu melaporkan kondisi aman. Jadi kita optimis bulan Desember dosis kedua selesai 100 persen,” kata Ema di Balai Kota, Jalan Wastukencana, Rabu (13/10/2021).
Ema mengaku, data stok vaksin tersebut didapat dari Dinkes pada 6 Oktober 2021 lalu.
BACA JUGA: Ingin Surprise, Atlet Ciamis Pulang Naik Angkutan
“Pada 6 Oktober lalu saya pernah menanyakan pada Ibu Ahyani, sekarang kan tanggal 13 berarti seminggu yang lalu, per 5 Oktober lalu vaksin tersedia 507.479 dosis tanggal 6 ini laporan, aman atuh vaksin mah,” kata dia.
Ema menambahkan, saat ini proses vaksinasi di wilayahnya sudah mencapai angka 88 persen di luar usia 12-17 tahun. Meski begitu, pihaknya optimis vaksinasi bagi usia 12-17 tahun bisa rampung pada bulan Desember 2021 mendatang.
“Saya menerima laporan dari ibu Ahyani itu sekarang kita sudah 88 persen dan itu diluar usia 12-17. Saya tetap optimis, karna basisnya disekolah kita ingin ngambil successtory-nya PTK. Biasanya ada kemstri kuat begitu ada kegiatan bersama mereka kompak. Kalau anak SMP SMA teraksekerasi itu pengaruhnya besar, saya yakin usia sekolah di Bandung mayoritas orang sekolah dibanding yang tidak sekolah,” kata dia.
BACA JUGA: Sebelum Beroperasi Kembali, Museum Geologi Kota Bandung Gelar Simulasi Prokes
(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)