Kamis 12 Desember 2024

Vaksinasi COVID-19 di Kota Bandung Lebihi Target

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Vaksinasi COVID-19 dosis pertama di Kota Bandung sudah mencapai 75,6 persen dan dosis kedua baru 48,7 persen dari 1,9 juta orang.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung Ahyani Raksanaraga mengatakan, keberhasilan vaksinasi di Kota Bandung tak lepas dari dukungan semua pihak. Saat ini, masyarakat Kota Bandung yang sudah divaksinasi pun sudah melebihi target dari 70 persen. 

“Terima kasih pada semuanya atas kolaborasi dan partisipasinya. Alhamdulillah saat ini sudah 75 persen lebih, dan sudah melebihi target,” kata Ahyani di Bandung, Sabtu (18/9/2021).

BACA JUGA: Vaksinasi Covid-19 di Banjar “Jebol”

Kendati begitu, pihaknya akan terus membuka ruang kerjasama dan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mempercepat proses vaksinasi, khususnya bagi pelajar usia 12-17 tahun. 

“Untuk pelajar, kita setiap hari bergerak, bahkan setiap hari pun ada vaksinasi di sekolah. Tentunya dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan,” kata dia.

(Yusuf Mugi/Solihin)

Berita Terbaru

spot_img