Jumat 10 Januari 2025

Pemkot Bandung Tangani Warga yang Tinggal di Gorong-gorong

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Wali Kota Bandung Jawa Barat (Jabar), Oded M Danial respon cepat terkait temuan sejumah orang yang tinggal di sebuah gorong-gorong yang berlokasi di Jalan dr. Djunjunan.

Pihaknya pun meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandung untuk mengecek seluruh gorong-gorong yang ada di wilayahnya. 

“Saya sejak kemarin sudah instruksikan. Saya minta Dinas Sosial (Dinsos) dan PU turun ke lapangan dan mengecek seluruh gorong-gorong barangkali ada yang lainnya,” kata Oded di Kantor LVRI, Jalan Aceh, Rabu (25/8/2021).

Tak hanya itu, Oded juga meminta Dinsos menelusuri pemilik barang-barang tersebut. Apabila yang bersangkutan beridentitas Kota Bandung, maka akan diupayakan dapat tempat tinggal yang layak.

Namun jika ternyata beridentitas dari luar, maka akan membantunya untuk kembali ke kampung halamannya.

“Saya minta Dinsos mengecek apakah ber-KTP pribumi atau bukan. Jika warga pribumi, kita akan urus, tapi kalau bukan kita akan kembalikan ke daerah asalnya,” kata Oded. 

BACA JUGA: Heboh! Ditemukan Kamar di Gorong-gorong Jalan Djunjunan Bandung, Siapa Penghuninya?

Seperti diketahui, temuan tersebut terungkap saat tim Dinas Pekerjaan Umum (DPU) membersihkan gorong-gorong di Jalan dr Djunjunan. Saat itu, petugas menemukan sejumlah barang yang biasa digunakan untuk beristirahat.

Saat ini, gorong-gorong di Jalan Djunjunan telah dirapikan dan dibersihkan. Tidak terlihat lagi barang-barang perlengkapan rumah yang sebelumnya ditemukan petugas. 

(Yusuf Mugni/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img