spot_img
Sabtu 9 November 2024
spot_img
More

    6 Keutamaan Sedekah Menurut Al-Qur’an dan Hadits

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Menyisihkan sebagian dari apa yang kita miliki atau bersedekah merupakan anjuran dalam Islam, yang bertujuan untuk meringankan atau membahagiakan orang lain.

    Allah Subhanahu Wa Ta’ala benar-benar memuliakan orang-orang yang bersedekah. Ia menjanjikan banyak keutamaan dan balasan yang menakjubkan bagi orang-orang yang gemar bersedekah.

    Banyak keutamaan ini seakan-akan seluruh kebaikan terkumpul dalam satu amalan ini, yaitu sedekah.

    Hal yang paling sederhana seperti murah senyum kepada orang lainpun, adalah sodakoh. Seperti yang Rasulullah sampaikan, “Senyummu kepada saudaramu adalah sedekah”.(HR. At-Tirmidzi).

    BACA JUGA: Petugas Kebersihan Garut Terima Sembako dari Program Sedekah Pangan Ramadhan

    Berikut Enam Keutamaan Menurut Al-Quran dan Hadits: 

    FOKUSJabar.id Sedakah
    Ilustrasi (Web)

    1.Allah SWT akan melipatgandakan pahala orang yang bersedekah. Poin ini terdapat dalam Alquran Surah Al-Hadid: 18.

    “Sesungguhnya orang-orang yang membenarkan (Allah dan Rasul-Nya) baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (ganjarannya) kepada mereka dan bagi mereka pahala yang banyak.”

    2. Penghapus dosa. Maka Allah SWT berjanji untuk menghapus dosa-dosanya. Keutamaan tersebut terdapat dalam hadist Rasulullah SAW yang berbunyi, “Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR Tirmidzi)

    3. Naungan di hari akhir. Selain mendapatkan ampunan yang besar dari Allah SWT, seseorang yang bersedekah akan mendapatkan naungan di hari akhir nanti. Dalam sebuah hadist dinyatakan terdapat tujuh orang yang akan mendapatkan naungan dari Allah, di mana pada saat tersebut tidak ada lagi naungan selain naungan-Nya. Di antara tujuh golongan tersebut, salah satunya adalah orang yang suka bersedekah.

    “Seorang yang bersodakoh dengan tangan kanannya akan menyembunyikan amalnya itu sampai-sampai tangan kirinya tidak mengetahui apa yang disedekahkan oleh tangan.” (HR Bukhari)

    4.Adanya pintu surga khusus untuk mereka yang gemar melakukannya. Pernyataan ini berdasarkan HR Bukhari dan Muslim. “Orang yang menyumbangkan dua harta di jalan Allah, maka dia akan dipanggil oleh salah satu pintu surga: Wahai hamba Allah, kemarilah untuk menuju kenikmatan. Jika dia berasal dari golongan orang-orang yang suka mendirikan shalat, dia dipanggil dari pintu shalat. Yang berasal dari kalangan mujahid, maka akan dipanggil dari pintu jihad. Jika dia berasal dari golongan orang yang gemar bersedekah, maka akan dipanggil dari pintu sedekah.”

    5.Terbebas dari siksa kubur. Di hari akhir nanti, selain bisa masuk lewat pintu khusus menuju surga, seseorang yang bersedekah akan terbebas dari siksa kubur yang menyedihkan. Rasulullah SAW bersabda: “Sedekah akan memadamkan api siksaan di dalam kubur.” (HR Ath Thabrani)

    6.dijauhkan dari api neraka. Ganjaran ini merupakan janji Allah SWT bagi mereka yang gemar bersedekah adalah dijauhkan dari siksa api neraka yang menyala-nyala. Meskipun harta yang disedekahkan sedikit, namun jika dilakukan dengan keikhlasan, maka sodakoh yang kecil tersebut akan berdampak besar dari dijauhkannya siksa api neraka pada diri kita.

    Rasulullah SAW pun bersabda: “Jauhilah api neraka walau hanya dengan bersedekah sebiji kurma. Jika kamu tidak punya, maka bisa dengan kalimat Thayyibah.” (HR Bukhari dan Muslim).

    (Nendy/Berbagai Sumber)

    Berita Terbaru

    spot_img