Minggu 12 Januari 2025

Apindo Jabar Dukung Sejuta Vaksinasi Covid-19 per Hari

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Barat mendukung Program Nasional Sejuta Vaksinasi Covid-19 per Hari yang digagas TNI dan Polri bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hal itu disampaikan Ketua DPP Apindo Jabar, Ning Wahyu Astutik saat beraudiensi dengan Kapolda Jabar, Irjen. Pol. Ahmad Dofiri, Jumat (25/6/2021).

“Sebagai bentuk dukungan terhadap Program Nasional Sejuta Vaksinasi Covid-19 per Hari, kami pun ikut ambil bagian dalam kegiatan yang dipusatkan di Youth Centre Sport Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, hari ini,” kata Ning Wahyu, Sabtu (26/6/2021).

Selain itu, Ning Wahyu mengatakan, Apindo Jabar berencana untuk mengadakan vaksinasi Covid-19 massal di beberapa kawasan industri. Hal ini dilakukan mengingat cukup tingginya potensi kawasan industri untuk menjadi cluster penyebaran Covid-19.

“Jajaran kepolisian, khususnya Polda Jabar, merupakan salah satu stabilisator utama dalam menjaga kondusifitas dunia usaha di Jawa Barat yang notabene adalah basis industri manufaktur Nasional. Ini yang melandasi Apindo Jabar yakin jika kemitraan para pelaku usaha dengan Polri adalah sebuah keniscayaan yang berkelanjutan,” Ning Wahyu menegaskan.

BACA JUGA: Jokowi Targetkan Vaksinasi 2 Juta Orang Per Hari Agustus Mendatang

fokusjabar.id apindo jabar vaksinasi
Apindo Jabar mendukung Program sejuta vaksinasi Covid-19 per hari. (FOTO: Istimewa)

Seperti diketahui, Program Nasional Sejuta Vaksinasi Covid-19 per Hari sebagai upaya mempercepat tercapainya herd immunity. Saat ini, jumlah dosis vaksin Covid-19 yang diberikan telah mencapai 700 ribu per hari.

Target satu juta vaksin Covid-19 per hari disampaikan Presiden Joko Widodo saat rapat terbatas penanganan Covid-19, Senin (21/6/2021). Target tersebut optimis bisa tercapai melalui kerja sama dengan TNI serta Polri.

Target satu juta vaksin Covid-19 per hari ini pun diharapkan bisa rampung di awal Juli 2021.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito mengatakan, jika pasokan vaksin dipastikan mencukupi. Pasokan tersebut terus diupayakan baik dengan mendatangkan vaksin jadi dari luar negeri atau mengoptimalkan produksi di dalam negeri.

“Pemerintah memastikan suplai vaksinasi dari luar negeri, harus betul-betul mencukupi dengan schedule yang ada. Kami optimistis vaksin yang ada memadai untuk bisa mencapai target yang ditetapkan dengan perhitungan ketersediaan vaksin dan target yang akan divaksinasi,” kata Wiku, baru-baru ini.

(Ageng)

Berita Terbaru

spot_img