Jumat 10 Januari 2025

Arab Saudi Diterjang Suhu Panas Ekstrim Jelang Haji 2021

ARAB SAUDI,FOKUSJabar.id: Gelombang panas tinggi pemicu suhu ekstrem diperkirakan bakal menyelimuti Arab Saudi, terutama kota Mekkah, selama beberapa waktu ke depan.

Pusat Meteorologi Nasional Saudi (NCM) melaporkan, cuaca diprediksi akan naik dengan signifikan selama musim panas kali ini hingga mencapai 48 derajat Celcius.

The Middle Eyes Monitor, kondisi langit dalam beberapa waktu ke depan juga diperkirakan akan berawan. Awan petir juga diprediksi mungkin terjadi di beberapa tempat di Saudi seperti Jazan dan Asir hingga meluas ke Al-Baha.

Melansir CNN, Jumat (25/6//2021), prakiraan cuaca ekstrem ini muncul ketika Kota Mekkah tengah mempersiapkan gelaran ibadah haji 2021.

BACA JUGA: Akademi Pendidikan Agama Islam Pertama di Jerman Resmi Dibuka

Ibadah haji akan dimulai sekitar pertengahan Juli. Untuk kedua kalinya,  Saudi tidak menerima jemaah haji internasional karena pandemi virus corona yang masih berlangsung.

pemerintah Saudi memutuskan hanya menerima sekitar 60 ribu jemaah haji lokal untuk tahun ini terkait kemunculan berbagai mutasi dan varian baru virus corona.

Peserta haji khusus warga Saudi dan ekspatriat yang telah bermukim di wilayah Kerajaan.

“Mengingat apa yang telah menjadi perhatian seluruh dunia dari perkembangan pandemi virus corona (Covid-19) yang berkelanjutan, serta munculnya mutasi baru. Maka pendaftaran haji akan dibatasi sebagai upaya kami menjalankan tugas. Hanya untuk penduduk dan warga dari dalam kerajaan saja,” kicau Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, di Twitternya, Sabtu (12/6/2021).

Selain itu, Kementerian mengingatkan syarat haji kali ini adalah warga Arab Saudi yang sudah menerima suntikan dosis vaksin Covid-19 secara lengkap.

 

(Agung)

 

Berita Terbaru

spot_img