Jumat 13 Desember 2024

Tuntut THR, Ratusan Pekerja PT MJA Kota Bandung Berunjukrasa

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Tuntut upah dan Tunjangan Hari Raya (THR), ratusan pekerja PT. Masterindo Jaya Abadi (PT. MJA) Kota Bandung berunjukrasa. 

Ketua Serikat PT MJA Novi Susanti mengatakan, sebanyak 1.142 pekerja PT MJA belum mendapatkan upah di bulan April, bahkan terancam tidak mendapatkan THR.

“Yang belum dibayarkan ada 1.142 anggota kami termasuk pengurus dan saya pribadi sebagai ketua,” kata Novi di depan PT MJA Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Bandung Kulon, Jabar Senin (10/5/2021).

Novi mengatakan bahwa para pekerja sangat bergantung pada upah dan THR yang belum dibayarkan perusahaan. Apalagi di masa Pandemi, mereka butuh biaya lebih untuk keperluan hidup.

BACA JUGA: THR ASN Pemkot Tasikmalaya Cair Pekan Ini

“Teman-teman kami itu butuh biaya sekarang, tuntutan kami adalah hak-hak kami, THR yang belum dibayarkan, sisa upah yang bulan April serta sisa cuti tahunan. Bahkan ada beberapa rekan yang hak cuti hamilnya baru dibayar setengah,” kata dia. 

FOKUSJabar.id Kota Bandung
Ratusan Pekerja PT Masterindo Jaya Abadi Kota Bandung Gelar Aksi Unjuk Rasa Tuntut Upah dan THR Segera Cair di Jalan Suekarno Hatta Kota Bandung Jabar Senin (10/5/2021) (FokusJabar/Yusuf Mugni)

Pihaknya meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung bertindak tegas dan menekan perusahaan agar kejadian ini tidak menimpa para pekerja. 

“Harusnya pemerintah kan sudah jelas tau, dasar hukumnya apa THR itu seperti apa kenapa tidak bisa menekan pengusaha. Apa hanya demi sebuah amplop mereka melupakan hak-hak kami. Sudah jelas di Permen Nomor 6 tahun 16 bahwa THR itu wajib dibayar,” kata dia. 

(Yusuf Mugni/LIN)

Berita Terbaru

spot_img