Sabtu 11 Januari 2025

Pastikan Aset, DPRD Tinjau Eks Rumah Dinsos Jabar

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Ketua Komisi I DPRD Jabar Bedi Budiman ingin memastikan kepemilikan sertifikat eks rumah Dinsos. Hal itu karena ternyata rumah itu pelimpahan dari departemen sosial, dan secara kepemilikan, sertifikatnya pun belum milik Pemprov Jabar.

Demikian disampaikan Bedi saat meninjau aset milik Pemprov Jabar, yakni eks rumah Dinsos Jabar di Kota Cimahi, Rabu (17/3/2021).

“Kami ingin memastikan aset dari sisi administrasi dan sisi penggunaanya. Dulu ternyata aset ini pelimpahan dari departemen sosial. Kami merekomendasikan agar segera disertifikatkan menjadi aset Pemprov Jabar. Hangan seperti kejadian di Wiyataguna,” kata Bedi.

BACA JUGA: Komisi I DPRD Jabar Segera Evaluasi Aset Balai di Cikole

Saat ini, pihaknya tengah menjalankan beberapa langkah terkait penunjukan aset yang akan dirawat dan bisa menghasilkan PAD, yaitu melalui impetarisasi aset, mulai kodifikasi aset, kepemilikan sertifikat dan pengecekan kondisi fisik.

“Kalau yang masih atas nama Pemprov ya diamankan fisiknya, tapi kalau yang tercatat atas nama kita kemudian dikuasai oleh pihak lain, ini harus ada langkah hukum baik pidana maupun perdata. Ini untuk kepentingan pelayanan publik, jadi nanti kalau aset-aset itu kita kuasai kan bisa dipakai untuk apapun yang berkaitan dengan pelayanan publik Pemprov Jabar,” kata dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img