GARUT,FOKUSJabar.id: Bupati Garut Jawa Barat (Jabar), Rudy Gunawan lantik 16 pejabat struktural dan 5 pejabat fungsional di Lapang Setda, Kecamatan Tarogong Kidul (Tarkid), Senin (15/3/2021).
Lima di antaranya menduduki Sekretaris Kecamatan (Sekmat), 3 lurah dan 8 pejabat setingkat pejabat pengawas.
Pelantikan tersebut berdasarkan keputusan Bupati Garut Nomor: 821.2/Kep. 247-BKD/2021 tertanggal 15 Maret 2021,tTentang pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Administrasi di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Garut dan Keputusan Bupati Nomor: 821.2/Kep. 248-BKD/2021 tentang pengangkatan PNS dalam jabatan fungsional melalui penyesuaian/Inpassing.
BACA JUGA: Luar Biasa! Buah Ceremai Dipercaya Atasi 5 Penyakit
Bupati Garut mengatakan, selamat kepada pejabat yang dilantik serta atas kerja kerasnya. Perlu diketahui, di Garut terdapat banyak desa mandiri, maju, berkembang dan sedikit desa tertinggal.
![bupati garut fokusjabar.id](https://cdn.fokusjabar.id/wp-content/uploads/2021/03/Lantik-2-300x200.jpg)
“Kepala Kelurahan luar biasa dan Kepala Desanya hebat,” kata Rudy Gunawan.
Menurut Rudy Gunawan, Kepala Desa yang dipilih rakyat itu bagus. Untuk itu, Dia meminta untuk bisa bekerja dengan sebaik-baiknya. Bupati juga berpesan kepada Lurah yang dilantik untuk meningkatkan kinerjanya.
(Andian/Bambang)