spot_img
Sabtu 27 April 2024
spot_img
More

    Yudi Lasminingrat Calon Tunggal ISSI Jabar?

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Selangkah lagi, polemik yang terjadi dalam kepengurusan Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Jawa Barat akan diselesaikan. Hal ini seiring dengan rencana pelaksanaan Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub) ISSI Jabar yang akan digelar Kamis (25/2/2021).

    Caretaker ISSI Jabar Gunaryo mengatakan, kepastian waktu pelaksanaan musorprovlub tersebut sudah dikomunikasikan dengan pengcab-pengcab ISSI Kota/Kabupaten di Jabar. Termasuk dengan pihak KONI Jabar maupun PB ISSI.

    “Secara prinsip, pelaksanaan musorprovlub pada tanggal 25 februari nanti sudah disepakati semua pihak. Rencananya digelar di aula KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung,” kata Gunaryo saat ditemui usai melakukan pertemuan dengan KONI Jabar, dan tokoh olahraga balap sepeda Jabar di salah satu hotel di kawasan Dago, Kota Bandung, Senin (22/2/2021) malam WIB.

    BACA JUGA: Sandiaga Uno dan Emil Bersepakat Kolaborasi untuk Pengembangan Wisata

    fokusjabar.id ISSI Jabar Yudi Nugraha Lasminingrat
    Pertemuan antara caretaker ISSI Jabar, KONI Jabar, dan tokoh olahraga balap sepeda Jabar di salah satu hotel di kawasan Dago, Kota Bandung, Senin (22/2/2021) malam WIB. (FOTO: Ageng)

    Pelaksanaan musorprovlub tersebut, lanjut dia, hanya mengagendakan pemilih Ketua Umum ISSI Jabar masa bakti 2021-2025. Untuk pendaftaran calon ketua, masih dibuka hingga hari H pelaksanaan musorprovlub.

    “Saat ini, ada satu calon ketua yakni Yudi Nugraha Lasminingrat yang mendapatkan dukungan penuh dari pengcab-pengcab. Tak hanya itu, beliau pun didukung tokoh olahraga balap sepeda jabar serta KONI Jabar untuk membenahi organisasi dan pembinaan di olahraga balap sepeda Jabar,” kata dia.

    Gunaryo menambahkan, Yudi Nugraha Lasminingrat sendiri merupakan tokoh pengusaha dari wilayah Garut dan juga salah satu pegiat olahraga balap sepeda. Tak hanya itu, Yudi pun memiliki klub balap sepeda yang sudah eksis di berbagai kejuaraan sejak tahun 2015 lalu.

    “Mayoritas pengcab ISSI kota/kabupaten di Jabar sudah memberikan dukungan kepada Yudi untuk maju sebagai calon ketua. Melihat pengalaman kemarin, pengcab-pengcab sudah sangat berharap perbaikan di tubuh organisasi ISSI Jabar,” kata dia.

    Hadir saat pertemuan, bakal calon Ketua ISSI Jabar Yudi Nugraha Lasminingrat mengatakan jika awal dirinya mencalonkan sebagai Ketua Umum ISSI Jabar karena mendapatkan dorongan dan dukungan dari pengcab-pengcab ISSI kota/kabupaten di Jabar. Tak hanya itu, beberapa tokoh balap sepeda di jabar pun mendorong dan mendukungnya untuk membenahi organisasi olahraga balap sepeda tersebut.

    “Mereka berharap adanya perubahan ke arah yang lebih baik dan mendorong serta mendukung saya maju sebagai calon ketua,” kata Yudi.

    Hingga saat ini, lanjut dia, dukungan dan dorongan dari pengcab-pengcab ISSI kota/kabupaten di Jabar agar dirinya maju sebagai calon ketua semakin besar dan guyub. Bahkan hampir semua pengcab ISSI kota/kabupaten di jabar sudah menyatakan dukungannya tersebut.

    “Apakah nanti saya terpilih sebagai ketua atau tidak, kita serahkan kepada pengcab-pengcab yang memiliki hak suara pada musorprovlub nanti. Kalau nanti terpilih, saya akan terus menjalin sinergitas dengan semua pihak baik itu dengan seluruh pengcab, KONI Jabar, pemerintah provinsi, hingga pihak terkait lainnya untuk kemajuan balap sepeda di Jabar,” Yudi menuturkan.

    BACA JUGA: Jenazah 3 Warga Tana Toraja Tersengat Listrik Dikuburkan Bersama Dalam Satu Liang Lahat

    fokusjabar.id ISSI Jabar Yudi Nugraha Lasminingrat
    Yudi Nugraha Lasminingrat saat mengikuti salah satu even gowes yang digelar bank bjb. (FOTO: Instagram)

    Yudi mengaku jika sinergitas serta selaras dengan semua pihak akan terus dia bangun jika terpilih sebagai Ketua Umum ISSI Jabar. seperti halnya pada pertemuan dengan KONI Jabar, sesepuh olahraga balap sepeda Jabar serta caretaker ISSI Jabar yang menjadi salah satu upaya dirinya menjalin sinergitas dan keselarasan.

    “Kalau saya terpilih nanti, hal seperti ini akan terus saya jalin untuk membangun sinergitas dan selaras dengan semua pihak. Saya pun akan terus berkoordinasi dengan tokoh-tokoh sepeda di Jabar
    serta smeua pengcab. Ini harus menjadi beban bersama, bukan hanya saya karena balap sepeda ini milik bersama. Saya pun bukan atasan, kalau terpilih, karena kita semua punya peran dan tanggungjawab yang sama untuk menjadikan sepeda sebagai juara di Indonesia,” Yudi menegaskan.

    (Ageng)

    Berita Terbaru

    spot_img