Jumat 10 Januari 2025

Agnez Mo Akui Deddy Corbuzier adalah Pacar Pertamanya

JAKARTA,FOKUSjabar.id: Agnez Mo dan Deddy Corbuzier akhirnya blak-blakan mengenai hubungan mereka. Agnez Mo mengakui Deddy merupan cinta pertamanya.

“Kamu (Deddy Corbuzier) adalah pria pertama yang bikin saya merasa aman,” kata Agnez di podcast youtube milik Deddy, Sabtu, (20/2/2021).

Agnez dan Deddy mengaku pernah berpacaran tiga tahun lebih. Saat itu, Agnez masih sekolah sementara Deddy masih kuliah.

Deddy kerap mengantar jemput Agnez sekolah, mengantarkan ke tempat syuting, dan menemani di kala jeda syuting. Ia mengakui, mantan kekasih Wijaya Saputra itu amat berat menjalani hidupnya saat merintis dunia keartisannya.

BACA JUGA: Nama Celine Evangelista Mencuat Setelah Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny Batal Menikah

“Kalau enggak tahu gimana dia dulu, kalau bukan Agnez bisa gila benar. Karena Agnez itu punya pembuat stres yang luar biasa, dari fans, kerjaannya, beberapa dari keluargamu, tanggung jawab pekerjaan yang luar biasa, dan itu ditanggung dia sendirian. Dia ini pulang sekolah, tidur di mobil selimutan di samping gue, karena enggak ada tempat tidur,” kata Deddy, seperti dilansir Tempo.

Tapi justru karena Deddy mengetahui perjuangannya, Agnez merasa aman dan nyaman menjadi kekasih Deddy. Setelah makin dekat, sayang, dan kedua keluarga saling mengenal, ia merasa tak perlu berpura-pura berada di samping Deddy.

“Jadi saya merasa enggak perlu memasang Agnez yang sok kuat, bisa mengatasi segala sesuatu, tapi hanya seperti saya apa adanya,” kata Agnez.

Agnez Mo dan Deddy Corbuzier mulai dekat sejak mereka nongkrong di trotoar di dekat stasiun televisi RCTI. Saat itu, memang berlangsung acara ulang tahun RCTI. Perempuan bernama asli Agnes Monica Muljoto itu mengingat, waktu itu, ia baru saja patah hati lantaran pria pertama yang dekat dengannya, seorang musisi, bersama dengan wanita lain.

“Yang musisi itu, sampai membuat mix tape ke saya, tapi ternyata saya menemukan dia sama cewek lain dan dia sengaja ngomong ke saya hanya untuk membuat saya patah hati,” ujarnya.

Kita pacaran selalu ditemani Mami kamu. Kalau nonton, Mami selalu menunggu di luar. Kalau Agnez ke rumah gue, nyokap lo duduk doang sendirian baca koran, ngobrol sama nyokap bokap gue,” kata Deddy Corbuzier sambil tertawa.

(Agung)

 

 

 

Berita Terbaru

spot_img