Senin 13 Januari 2025

Libur Panjang, Okupansi Hotel di Kota Bandung Meningkat

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Tingkat hunian (okupansi) hotel di Kota Bandung pada libur panjang kali ini mengalami peningkatan. Seperti yang diakui pihak manajemen Hotel Moxy Bandung di Jalan Ir. H. Djuanda (Dago), Kota Bandung, Jabar, Jumat (30/10/2020).

Marketing Communications Executive Hotel Moxy Bandung Cindy Reigen mengatakan, okupansi hotelnya sudah mencapai 100 persen hingga akhir pekan. Penyewa kamar hotel didominasi wisatawan dari luar Kota Bandung yakni Jabodetabek.

“Sampai sekarang semua kamar full, kita ada 109 kamar berbagai tipe. Sudah penuh semua,” kata Cindy saat ditemui di Hotel Moxy, Jalan Dago Kota Bandung, Jabar, Jumat (30/10/2020).

BACA JUGA: Destinasi Favorit di Kota Bandung Ini Perketat Protokol Kesehatan

Menurut dia, sebagian besar wisatawan menginap satu malam. Pasalnya, mereka memiliki tempat tujuan wisata ke daerah lain seperti ke Lembang, Kabupaten Bandung Barat dan Ciwidey, Kabupaten Bandung. Meski demikian, sebagian wisatawan pun ada yang menginap hingga akhir pekan di hotel tersebut.

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, Cindy mengatakan, pihak hotel memperketat penerapan protokol kesehatan. Setiap tamu wajib mengikuti aturan hotel termasuk menerapkan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

“Tentunya 3M harus dipatuhi semua tamu. Setiap tamu yang mau check-in pun harus di cek suhu tubuhnya serta cuci tangan atau pakai hand sanitizer yang telah kami sediakan,” kata Cindy.

(Yusuf Mugni/Ageng)

Berita Terbaru

spot_img