Kamis 12 Desember 2024

DPRD Tak Ingin Perhatian Pemerintah ke Pesantren Bersifat Sporadis

BANDUNG,FOKUSJabar.id: DPRD Jabar tidak ingin perhatian pemerintah terhadap pesantren bersifat sporadis. Tetapi harus terkonsep dan berkelanjutan. Demikian disampaikan Anggota Pansus VII DPRD Jabar Yod Mintaraga saat melakukan studi banding ke Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) dan ke Ponpes Darusallam Kabupaten Banyumas, Selasa (20/10/2020). 

Studi banding dilakukan untuk mencari informasi dan masukan terkait Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penyelenggaraan Pesantren yang tengah dibahas. Perda itu, kata dia, harus cepat selesai, terlebih ada beberapa yang mendesak berkaitan dengan kepentingan masyarakat. 

“Ada tiga hal inti dari Raperda ini, yakni terkait pembinaan pendidikan (ranah Kemenag), kemudian bidang dakwah dan terakhir bidang pemberdayaan ekonomi pesantren,” kata Yod.

BACA JUGA: DPRD Jabar Siap Dorong Bansos 3-4 untuk Industri Kecil

Dia berharap Perda ini nantinya mampu memberikan nilai positif dan maksimal dalam meningkatkan sumber daya manusia berbasis pesantren, ditambah peranan pemerintah, Perda ini diharapkan mampu memfasilitasi, sehingga keberadaannya jauh lebih memberikan sumbangan terhadap peningkatan kualitas SDM dan kehidupan ekonomi masyarakat.

“Kami ingin memberikan perhatian serius terus menerus terhadap pembinaan pesantren, kami tidak mau perhatian pemerintah itu sifatnya sporadis, tetapi harus terkonsep dan berkelanjutan,” kata dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img