JAKARTA,FOKUSJabar.id: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menggali keterangan dari para saksi, Kamis (6/8/2020).
Selain memeriksa mantan Wali Kota Banjar, HS, tim penyidik juga mengagendakan pemanggilan tiga orang saksi lainnya dalam penyidikan dugaan korupsi proyek infrastruktur pada Dinas PUPRPKP (2012 – 2017).
Ketiga orang saksi tersebut, Irman Darmawan (Swasta/Direktur PT Bangun Pilar Patroman), Fenny Fahrudin (Kadis PU 2008 – 2010) dan Harun Alrasyid (Kabid SDA Dinas PUPRPKP Banjar/Kabid Bina Marga PUPRPKP Banjar tahun (2014 – 2016).
Baca Juga: Pagi Ini, KPK Periksa Mantan Wali Kota Banjar
“Hari ini tim penyidik memanggil tiga orang saksi,” kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri di Jakarta, Kamis (6/8/2020).
Sebelumnya FOKUSJabar.id mengabarkan, hari ini, HS yang diduga kuat menjadi tersangka kasus penyidikan korupsi proyek infrastruktur pada Dinas PUPRPKP Kota Banjar (2012 – 2017) datang ke Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Jakarta Selatan, Kamis (6/8/2020).
HS tiba di Gedung KPK sekitar pukul 09.05 WIB bersama tiga orang menggunakan kendaraan roda empat, Kijang Inova berwarna hitam.
HS mengenakan kemeja panjang berwarna coklat dan celana warna hitam. Tiba di gedung merah putih,dia langsung cuci tangan dan diperiksa suhu tubuhnya oleh security.
HS bersama tiga orang pengacaranya masuk ke dalam Gedung. HS adalah mantan Wali Kota Banjar dua periode dan saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Golkar.
(Agus/Bambang)