SPANYOL,FOKUSJabar.id: Pole position MotoGP Andalusia kembali menjadi milik pebalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo. Pebalap asal Prancis berusia 21 tahun ini menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi terakhir di sirkuit Jerez, Sabtu (25/7/2020) malam WIB.
Dikutip dari crash.net, Quartararo mencatatkan waktu 1 menit 37.007 detik, lebih cepat 0.095 detik dari pebalap Monster Yamaha, Maverick Vinales yang harus memulai balapan seri dua MotoGP 2020 di posisi kedua.
Posisi ketiga ditempati Fransesco Bagnaia dari tim Pramac Ducati lalu Valentino Rossi yang akan start dari grid keempat.
BACA JUGA: Marc Marquez Fit dan Siap Ngegas di MotoGP Andalusia 2020
Sesi kualifikasi pada Sabtu (25/7/2020) malam WIB, diikuti tiga pebalap yang di seri pertama mengalami cedera. Yakni Marc Marquez (Repsol Honda), Cal Crutchlow (LCR Honda) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar).
Namun juara dunia MotoGP enam kali itu, hanya menempati peringkat 16 di sesi latihan terakhir. Bahkan pebalap 27 tahun andalan tim Repsol Honda ini justru tak terlihat pada sesi kualifikasi pertama dan terlihat sudah meninggalkan paddock.
Akun twitter MotoGP pun mengonfirmasi jika Marc Marquez batal menjajal sirkuit Jerez pada seri kedua balapan GP Andalusia tersebut. Unggahan foto di twitter MotoGP tersebut memperlihatkan bos tim Repsol Honda Alberto Puig dengan tulisan,”We won’t take anymore risks. Marc won’t race tomorrow“.
“@marcmarquez tidak akan start besok #Andalusia,” tulis @MotoGP.
Sang adik Alex Marquez pun terjatuh pada akhir sesi kualifikasi pertama. Namun tim menyebut jika dia tidak mengalami cedera serius.
Berikut hasil kualifikasi MotoGP Andalusia
1. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) 1’37.007s
2. Maverick Viñales (Monster Yamaha) +0.095s
3. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) +0.169s
4. Valentino Rossi (Monster Yamaha) +0.335s
5. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) +0.337s
6. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) +0.405s
7. Jack Miller (Pramac Ducati) +0.416s
8. Takaaki Nakagami (LCR Honda +0.457s
9. Brad Binder (Red Bull KTM) +0.589s
10. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0.593s
11. Danilo Petrucci (Ducati Team) +0.899s
12. Pol Espargaro (Red Bull KTM) +3.270s
(Ageng)