BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bikers Brotherhood 1% MC (BB 1% MC) telah mebagikan bantuan berupa beras sebanyak 1 ton kepada warga yang terdampak Covid-19 dan 5.000 Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis yang bertugas di Rumah Sakit da Puskesmas selama pandemi Covid-19.
El Presidente Pegi Diar mengatakan, BB 1% MC dalam program 1% Bakti Untuk Negeri hadir meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dari sisi ekonomi. Bekerjasama dengan Jabar Quick Response (JQR), Bank Bjb, Rumah Yatim dan Eiger.
Bantuan berupa beras dan makanan sereal dibagikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di seluruh kabupaten/kota se-Jawa Barat serta sejumlah daerah lain di Indonesia dari mulai Batam hingga Sorong Papua.
Pegi mengatakan, bantuan yang didistribukan sebanyak 1 Ton beras serta 1728 bungkus makanan sereal. Pendistribusian bantuan di wilayah Jawa Barat melalui check point yang berada di sejumlah kabupaten/kota di Jawa Barat, kemudian pendistribusian ke luar Jawa Barat melalui Chapter yang ada di seluruh Indonesia.
“Sementara untuk pendistribusian untuk di kawasan Bandung Raya diberikan oleh anggota mulai dari Prospect, Virgin hingga Life Member,” kata Pegi, usai memberikan alat pelindung diri (APD) kepada dokter yang juga merupakan member BB 1% MC secara simbolis di sekretariat BB 1% MC jalan Veteran Kota Bandung Jawa Barat, Rabu (3/6/2020) malam.
Vice President West Java Chapter BB 1% MC Yudhie Riadi Sjam menjelaskan, BB 1% MC juga mendirikan dapur umum yang dibantu oleh Support 22 BB 1% MC yaitu Bikers Chef, dapur umum ini secara rutin pihaknya mengaku memberikan nasi bungkus kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan.
“Selama Covid-19 ini bekerjasama dengan sejumlah pihak menyisir masyarakat yang memang tidak terekam oleh pemerintah namun sangat membutuhkan uluran tangan kami untuk mendapatkan bantuan,” ucap dia.
Sementara itu BB 1% MC juga mendistribusikan APD ke seluruh Chapter dan Check point yang ada di Indonesia, untuk kemudian diserahkan kembali kepada tenaga medis yang berada di puskesmas dan rumah sakit.
“Kami juga secara langsung memberikan APD ini kepada 15 dokter yang merupakan anggota BB 1% MC. Pasalnya mereka adalah garda terdepan dalam penanganan Covid-19 yang selama pandemi ini,” ujarnya.
Yudhie menambahkan, di sejumlah daerah BB 1% MC juga mendirikan tempat cuci tangan di titik-titik vital, untuk memudahkan masyarakat menjaga pola hidup sehat dengan mencuci tangan.
“Kami juga mendistribusikan cairan disinfektan untuk menjaga lingkungan dari virus. Bahkan kami juga langsung terjun ke masyarakat untuk menyemprotkan disinfektan di sejumlah lingkungan,” tutur Yudhie.
Selain itu pendistribusian bantuan dan pendaataan penerima bantuan ini juga melibatkan BrotherhoodFor Nature (BFN) yang langsung terjun kelapangan.
Keberhasilan menghentikan pandemi Covid-19 ini juga harus didukung oleh masyarakat, dengan demikian BB 1% MC melakukan pemberian edukasi terkait bahaya Covid-19 disamping pihaknya terus memberikan sosialisasi agar masyarakat melakukan pola hidup sehat.
“Melalui berbagai ruang kami memberikan edukasi dan sosialisasi agar masyarakat bisa hidup disiplin dengan menerapkan pola hidup sehat,” kata dia.
Yudhie berharap, angka penyebaran Covid-19 terus menurun dari waktu ke waktu, terlebih dengan pemberlakuan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) atau new normal masyarakat bisa lebih disiplin lagi. Agar dengan aturan pemerintah ini masyarakat bisa kembali menjalankan roda perekonominya.
“Yang jelas kami dari BB 1% MC pandemi cepat usai, meskipun dengan new normal perekonomian bisa berjalan kembali,” ujar Yudhie.
BACA JUGA: BB 1% MC dan Musisi Peduli Tasikmalaya Berbagi Parsel Untuk Dhuafa
Adapun bantuan yang diberikan BB 1% MC selama Covid-19:
- Beras 1 ton
- Makanan sereal 1728 bungkus
- Nasi Bungkus 400
Alat Pelindung Diri (APD)
- West Java Chapter 1500 set
- Central Java Chapter 200 set
- East Java Chapter 200 set
- Bali Chapter 200 set
- Lombok Chapter 200 set
- Borneo Chapter 200 set
- Sumatra Chapter 160 set
- Checkpoint Kupang 200 set
- Checkpoint Sulawesi 125 set
- Checkpoint Batam 50 set
- Jakarta Chapter 200 set
- Checkpoint Sorong Papua 75 set
Sementara sebanyak 1200 set APD dalam proses pendistribusian ke sejumlah daerah di Indonesia lainnya.
(AS)