Jumat 10 Januari 2025

Elon Musk Namai Anaknya X Æ A-12, Artinya

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Elon Musk kembali buat heboh, CEO tesla itu kali ini menamakan anaknya X Æ A-12.

Sang kekasih sekaligus ibu dari X Æ A-12, mengungkap arti nama anaknya Lewat cuitan di Twitter pribadinya, penyanyi bernama asli Claire Bouche itu menjabarkan arti X Æ A-12.

“X, variabel yang tidak diketahui,” tulis Grimes seperti dilansir Detik, Rabu (6/5/2020).

BACA JUGA: Elon Musk Namakan Anaknya X Æ A-12 Musk, Netizen Dibuat bingung

“Æ, ejaanku untuk Ai (cinta dan atau kecerdasan buatan),” tambahnya.

Sementara itu, A-12 merupakan nama pesawat CIA yang merupakan pendahulu dari SR-17, pesawat favorit Grimes dan Elon Musk.

“Tak bersenjata, tidak ada pertahanan, hanya kecepatan. Hebat dalam pertempuran tapi tidak melakukan kekerasan,” jelasnya.

Grimes menambahkan bahwa ‘A’ juga berasal dari ‘Archangel’ yang merupakan lagu kesukaannya. Sementara itu, 12 berasal dari shio tikus.

(Agung)

Berita Terbaru

spot_img