Senin 6 Januari 2025

Komisi C DPRD Ciamis, Tinjau Posko Covid-19 di Pintu Perbatasan

CIAMIS, FOKUSJabar.id: Anggota Komisi C DPRD Ciamis mengunjungi Posko Pemantauan Covid 19 di Perbatasan Ciamis-Kuningan tepatnya di Desa Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis Jawa Barat.Senin(06/04/2020).

Kunjungan anggota Komisi C tersebut dalam rangka pengecekan kesiapan di setiap daerah untuk melakukan pencegahan penyebaran Covid-19.

Peninjauan tersebut dilakukan untuk memastikan proses pemeriksaan pendatang dari luar Ciamis seperti dari Kuningan yang masuk ke wilayah Rancah guna mencegah adanya warga yang terinfeksi virus corona masuk ke wilayah Kabupaten Ciamis.

Baca juga: Peduli Pandemi Covid-19, Fraksi Golkar Ciamis Bagikan Masker

Sementara itu, Anggota Komisi C DPRD Ciamis Hakimah dari Partai Demokrat mengatakan kunjungan anggota Komisi C kali ini tidak lain untuk memastikan kesiapan pemerintah daerah dalam menangani dan menanggulangi penyebaran virus Covid-19.

Salah satunya mengecek kesiapan Posko Covid-19 yang berpusat di Perbatasan Ciamis-Kuningan.

“Kami ingin melihat secara langsung bagaimana keadaan di posko utama ini. Apakah ada kelengkapan yang kurang, bagaimana respon saat menemukan kasus baru. Kami lihat, semua yang diterapkan telah sesuai dengan Protokol Kesehatan dalam penanganan pencegahan Covid-19,” ucapnya.

Selain pemantauan Posko Covid -19, pihaknya bersama rekan anggota DPRD lainnya,memberikan bantuan Pakaian alat pelindung diri (APD) untuk petugas medis, masker dan bantuan logistik lainnya berupa sembako kepada petugas yang berjaga di pos tersebut.

“Pemberian bantuan tersebut untuk memberi suport kepada petugas yang bertugas di Posko siaga Covid -19,” ujar Hakimah.

Selain itu, Camat Rancah Heri Rianto mengatakan bahwa peran posko Covid ini terutama untuk pengecekan kesehatan masyarakat yang datang dari perantauan dan juga mereka mendapatkan penanganan serta informasi terkait Virus Corona.

“Pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta membantu pemerintah dalam hal pencegahan wabah virus corona,” kata dia.

Dirinya juga mengimbau, seluruh masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dan mematuhi aturan pemerintah pusat agar tidak terjadi penyebaran virus hingga ke daerah.

(Andri/As)

Berita Terbaru

spot_img