spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Positif Covid-19, Dokter Meninggal Dunia di RSHS

    BANDUNG, FOKUSJabar.id: Seorang dokter yang positif terjangkit virus corona dinyatakan meninggal dunia saat dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Kamis (26/3/2020).

    “Pada hari ini kami sampaikan bahwa ada satu pasien PDP positif meninggal usia 57 tahun telah meninggal dunia. Yang bersangkutan ialah seorang dokter yang pernah bekerja di salah satu rumah sakit umum pemerintah daerah di Jawa Barat,” kata Direktur Perencanaan Organisasi dan Umum RSHS Bandung M Kamaruzzaman, seperti dilansir CNN.

    Hingga Kamis ini, Kamaruzzaman menyatakan RSHS Bandung total telah menangani 66 kasus PDP. Dari ke-66 PDP, 22 di antaranya dinyatakan positif.

    Baca Juga: 42 Jemaah Umrah Indonesia Tertahan Lockdown di Arab Saudi

    “Dari 22 positif, yang dinyatakan sembuh dua orang dan meninggal lima orang. Sisanya masih dirawat,” ujarnya.

    Sedangkan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) baru hingga Kamis siang ini bertambah enam orang. Alhasil, total kasus ODP di RSHS Bandung berjumlah 261 orang.

    Untuk PDP, kata dia, data terbaru menunjukkan peningkatan sebanyak 7 orang. Sehingga total PDP yang dirawat hari ini berjumlah 31 orang.

    “Dari 31 kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah enam orang sehingga total kasus positif PDP yang dirawat di RSHS berjumlah 16 orang, terdiri dari sembilan laki-laki dan tujuh perempuan,” kata Kamaruzzaman.

    Mengingat terjadinya peningkatan kasus baik ODP dan PDP, pihak RSHS mengimbau agar masyarakat aktif memerangi wabah ini dengan melakukan upaya pencegahan penularan Covid-19 melalui berbagai cara.

    “Selalu menjaga kebersihan dan kesehatan diri, mengurangi kegiatan di luar rumah yang tidak perlu, menghindari keramaian dan kegiatan yang mengumpulkan massa serta melakukan social distancing,” ucapnya.

    (Agung)

    Berita Terbaru

    spot_img