Minggu 12 Januari 2025

Warga Ciamis Meninggal Mendadak Setelah Pohon Bungur Dipangkas

CIAMIS, FOKUSJabar.id:  Warga Dusun Puncak Asih Desa Cisadap Kecamatan/Kabupaten Ciamis Jawa Barat menghubungkan peristiwa meninggalnya puluhan warga  secara mendadak karena dahan-dahan pohon bungur di perkampungan itu dipangkas.

Momo Kepala Dusun Puncak Asih. Desa Ciadap mengatakan,  pada tahun 1990 setelah pohon itu ditebang ada puluhan warga yang meninggal dalam sebulan. Dan sejak itulah warga tak berani lagi memangkas dahan atau menebang pohon bungur.

“Kalau dihitung ada sekitar  20 orang,” katanya.

Momon menuturkan,konon menurut cerita turun temurun dari orang tua dahulu yang mempercayai hal ghaib bahwa diduga penyebab meninggalnya puluhan warga Dusun Puncak Asih tersebut karena diganggu penunggu pohon Bungur yang tidak rela tempat bersemayamnya diganggu manusia.

“Saat itu ada warga yang berani memangkas dahan-dahan dari pohon Bungur yang berdiri tegak ditengah perkampungan warga,” jelasnya.

Momo melanjutkan, konon beberapa hari setelah dahan-dahan pohon Bungur yang dihuni mahluk halus tersebut dipangkas bergelimpanganlah warga meniggal dunia.

“Soal kebenaran cerita ini saya juga tidak tahu apakah emang benar warga disini meninggalnya oleh mahluk halus atau memang ada penyebab lain itu terserah keyakinan masing-masing hanya warga disini mendengar ceritanya seperti itu,” terangnya.

Momo menambahkan, sejak cerita tersebut muncul ditengah masyarakat sampai saat ini pohon Bungur tersebut masih berdiri tegak ditengah pemukiman warga tanpa ada yang berani menebangnya.

“Menurut Eyang saya pohon Bungur itu sudah berdiri seperti ini saat eyangnya masih muda sehingga usia pohon Bungur itu diperkirakan berumur ratusan tahun,” ungkapnya.

(Husen Maharaja/dar)

Berita Terbaru

spot_img