spot_img
Jumat 19 April 2024
spot_img
More

    Ini Karakter yang Harus Dimiliki Bikers Brotherhood 1% MC Taciban

    BANJAR, FOKUSJabar.id: Pengurus Bikers Brotherhood 1% MC Taciban (Tasik, Ciamis, Banjar) koordinator wilayah Banjar, Hadiat (44) mengatakan seorang Bikers harus sensitif terhadap lingkungan sosial masyarakat.

    Dengan seringnya berkumpul, dinilainya akan membuka wawasan informasi dari berbagai hal. Terutama isu lingkungan sosial.

    “Bikers itu sering main, bertemu dengan orang-orang, diskusi. Jelas, berbagai informasi pasti diterima. Kemudian, informasi yang diterima harus peka terhadap isu lingkungan sosial masyarakat,” ucap pria yang akrab disapa Abah Banjar, Minggu (24/11/2019).

    Bagi dia, bikers harus mencerminkan kepribadian yang santun dan mampu memberikan contoh kepada publik bagaimana sikap dalam berkendara, saling menghargai menghormati sesama pengguna jalan. Maka, bagi Abah Banjar, bikers harus memiliki karakter yang baik.

    “Dalam berkendara saja, kita harus mentaati aturan berkendara yang telah diatur negara. Ditambah, jalinan silaturahmi antar bikers yang saling menghormati dan menghargai antar sesama,” imbuhnya.

    Progam bakti untuk negeri ini merupakan aktualisasi dari rasa persaudaraan yang terjalin pada tubuh Bikers Brotherhood. Maka sangatlah perlu bagi seorang bikers dapat bermanfaat bagi masyarakat terutama pada lingkungan pribadinya.

    (Boip/ars)

    Berita Terbaru

    spot_img