Sabtu 11 Januari 2025

Kepolisian Ungkap Identitas Pelaku Bom Bunuh Diri di Medan

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Kepolisian telah mengantongi identitas bom bunuh diri di Markas Polrestabes Medan, Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019). Pria terduga pelaku bom bunuh diri itu berinisial RMN, berusia 24 tahun, lahir di Medan dan berstatus mahasiswa/pelajar.

Identitas pelaku diketahui berdasarkan sidik jari jenazah yang diambil oleh tim Inafis Polri.

“Pemeriksaan tersebut, penyidik, dalam hal ini Inafis, berhasil mengetahui identitas tersangka di tempat kejadian perkara,” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Dedi Prasetyo, Rabu (13/11/2019) kutip kompas.com.

“Selanjutnya dari yang bersangkutan, akan dikembangkan lagi oleh Densus 88,” lanjut Dedi.

Saat ini, polisi tengah mengidentifikasi jaringan teroris mana yang memerintah pelaku.

“Akan dilakukan pengembangan, apakah pelaku bagian dari jaringan JAD (Jamaah Ansharut Daulah) atau bukan,” ujar Dedi.

Diketahui, ledakan bom bunuh diri yang terjadi pukul 08.45 WIB itu dibawa RMN menggunakan atribut ojek online. Anak muda itu tampak berjalan di lapangan parkir sebelum bom yang diduga dibawanya meledak.

Terduga pelaku bom bunuh diri diduga hanya satu orang dan langsung tewas di lokasi. Polisi langsung melakukan olah TKP di lokasi ledakan.

Polisi mengatakan orang yang dicurigai sebagai terduga pelaku bom bunuh diri sempat ditanyai oleh petugas sebelum masuk ke Polrestabes Medan. Menurut polisi, terduga bomber mengaku hendak mengurus SKCK.

(Vetra)

Berita Terbaru

spot_img