Kamis 12 Desember 2024

Ratusan Bangkai Babi Mengapung Menyerang Kota Medan

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Ratusan bangkai babi yang mengapung di sungai menyerang Kota Medan Sejak Sabtu (2/11/2019). Bangkai yang mengeluarkan bau tak sedap itu ditemukan di sungai Bedera Medan, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Sumatera Utara.

Terkait hal itu, Camat Medan Marelan M Yunus  menduga bangkai babi yang jumlahnya ratusan tersebut dibuang seseorang dari hulu sungai. Pasalnya, ia telah memastikan bahwa tidak ada warganya yang membuang bangkai babi di sungai tersebut.

“Jadi kami sejak dari pagi mengadakan pemantauan. Kemudian terhadap seluruh kavling untuk mendata hewan kaki empat di tempat ini khususnya babi yang mati,” ungkap Yunus, kutip kompas.com, Rabu (6/11/2019).

Baca Juga : Facebook dan Snapchat Kecam Ketidaksetaraan Ras

Yunus mengatakan ia sudah berkoordinasi dengan Dinas Peternakan Kota Medan dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Medan, serta pihak kepolisian untuk mencari siapa yang membuang bangkai babi tersebut.

Sementara, sejumlah masyarakat sekitar mengaku terganggu dengan kehadiran bangkai tersebut. Bahkan bangkai yang membusuk itu setiap harinya bertambah hingga ratusan.

Masyarakat yang terganggu berusaha mendorong bangkai babi agar terbawa arus sungai. Kebetulan beberapa hari terakhir debit sungai naik. Mereka terpaksa melakukan hal tersebut karena bangkai tersebut mengeluarkan aroma menyengat.

“Kebetulan air sungai naik, kami dorong bangkai itu agar terbawa arus. Kalau diangkat kami enggak sanggup baunya,” tutur Jumadi, salah satu warga sekitar.

(Vetra)

Berita Terbaru

spot_img