Kamis 12 Desember 2024

Ditahan Imbang Semen Padang, Kapten Persib Kecewa 

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir mengaku kecewa dengan hasil imbang 1-1 yang didapat saat menghadapi Semen Padang dilaga kandang Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (18/9/2019) malam.

Menurut Supardi, hasil tersebut tidak seusai dengan target. Pasalnya, skuat Maung Bandung menargetkan kemenangan. Apalagi pertandingan tersebut digelar di kandang dengan dukungan penuh Bobotoh.

” Hasil yang di luar perkiraan kita, di luar target kita tentunya, karena target yang kita usung di adalah memaksimalkan pertandingan kandang,” kata Supardi.

Meski kecewa, pemain yang menggunakan nomor punggung 22 ini tidak ingin larut dalam kekecewaan dan akan langsung fokus mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya di Liga 1 2019 menghadapi Persipura Jayapura di laga tandang.

” Tapi ini lah Sepakbola, terkadang apa yang kita inginkan belum tentu tercapai. Mudah-mudahan ke depan tim ini lebih baik lagi, fokus  kita ke depan adalah Persipura. Mudah-mudahan kita bisa mengganti poin hari ini untuk di Persipura, insya Allah,” harapnya.

(Arif/Bam’s) 

Berita Terbaru

spot_img