Sabtu 11 Januari 2025

Kota Tasikmalaya Kini Jadi Tempat Wisata Kuliner di Jawa Barat

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id : Dunia Kuliner Tasikmalaya kini semakin lengkap dan beragam dengan hadirnya  salah satu restoran yang berkonsep family dengan nuansa yang berbeda, restoran di atas air dengan kapal besar yakni Darmaga Sunda (DS) di Jalan Letnan Harun Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya..

Pengoperasian Restoran ini pun diresmikan  langsung Walikota Tasikmalaya Budi Budiman Selasa (25/06/19) yang dihadiri ratusan pengusaha dan pengelola Restoran dari Priangan Timur.

Walikota Tasikmalaya Budi Budiman mengatakan, hadirnya tempat restoran dan cafe-cafe baru, ini membuktikan jika iklim usaha dan investasi di Kota Tasikmalaya semakin baik dan sangat menjanjikan.

“Tasik ini sudah jadi Kota Kuliner, ini sangat positif dalam rangka mendongkrak perekonomian masyarakat juga membantu pemerintah daerah dalam mengurangi angka penggangguran di Kota,”ungkap Walikota Selasa (25/06/19).

“Pertumbuhan ekonomi kita sudah baik, diatas rata-rata Jawa Barat dan nasional, dan tingkat penyerapan tenaga kerja meningkat dan tentunya berdampak terhadap peningkatan pendapatan daerah,”sambungnya.

Dia pun menjelaskan, karena restoran ini bentuknya pelayanan jasa yang menyangkut masalah kualitas, pelayanan serta inovasi-inovasi baru, maka diharapkan harus mampu menyuguhkan kepuasan konsumen”saya kira ini investasi yang cukup besar, insyaallah Darmaga Sunda ini menjadi ikon dan sebagai wahana baru bagi kunjungan wisata Kuliner di Kota Tasikmalaya,”paparnya.

Sementara Owner Grand Darmaga Sunda (DS) Dadang Arifin menjelaskan, hadirnya restoran DS tentunya akan memberikan nuansa baru bagi para pecinta kuliner di Kota santri ini dengan konsep makan sambil berlayar.

“Tasik ini adalah cabang kedua setelah Darmaga Sunda di Nagreg Kab.Bandung terlebih dulu di resmikan,”ujarnya. (seda/DAR)

Berita Terbaru

spot_img