spot_img
Jumat 17 Mei 2024
spot_img
More

    Ini Alasan PK Golkar se-Garut Utara Dukung Buddy Asmara di Pileg 2019

    GARUT, FOKUSJabar.id: Sejumlah pengurus Pimpinan Kecamatan (PK) dan Pengurus Desa (PD) Partai Golongan Karya (Golkar) Garut Utara (Gatra) menyatakan dukungannya terhadap Fungsionaris Partai Golkar Jawa Barat, Buddy Asmara (BuAs) di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

    Mereka sebelumnya mendukung Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Garut, Caleg No1, Ade Ginanjar.

    Buddy Asmara merupakan Calon Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Barat No2 Daerah Pemilihan (Dapil) Jabar XIV (Kabupaten Garut). Dia juga pituin putra Garut yang sudah malang melintang dalam kancah perpolitikan. Terlebih, dia pernah menjadi anggota Komisi X DPR RI.

    ” Kami sepakat beralih dukungan ke Kang BuAs di Pileg 2019,” kata Ketua PK Selaawi, Daryan, Minggu (10/3/2019).

    Daryan menilai, ketokohan dan sepak terjang “ BuAs ” dikancah politik tidak diragukan. Terlebih, dia memiliki keinginan untuk lebih memajukan Garut menjadi Kabupaten terdepan dalam berbagai sektor pembangunan di wilayah Provinsi Jawa Barat.

    ” Ketokohan Kang BuAs tidak diragukan lagi. Beliau sangat layak menjadi wakil kami di DPRD Provinsi Jawa Barat,” ucap Daryan.

    Senada disampaikan Ketua PK Cibiuk, Ahmad. Pihaknya mendukung BuAs karena Caleg No2 tersebut telah terasa memperhatikan para PK. Selain itu, dia dekat dengan masyarakat. Dengan begitu, kehadirannya dipastikan bakal mendulang raihan suara di Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

    ” Kami optimistis kehadiran Beliau bisa menambah raihan suara Golkar di Kabupaten Garut. Kang BuAs dekat dengan rakyat dan sudah banyak membantu warga dari isi kantong sendiri, bukan dari dana pemerintah,” ungkap Ahmad.

    Caleg No2 DPRD Provinsi Jawa Barat, Buddy Asmara menyatakan, dukungan dari beberapa PK dan PD serta tokoh Partai Golkar di Garut Utara menjadi motivasi dirinya untuk lebih membesarkan Partai Golkar.

    ” Dukungan tersebut jadi motivasi saya untuk memebesarkan Golkar di Kabupaten Garut khususnya. Terima kasih kawan-kawan pengurus PK, PD dan tokoh atas dukungannya,” ujar Buddy.

    Dia mengklaim, Golkar merupakan partai besar dan selalu dekat dengan rakyat. Telah banyak kontribusi berupa saran dan masukan terhadap kemajuan pembangunan serta perekonomian di Indonesia. Termasuk di daerah Kabupaten Garut.

    BuAs mengaku, nyaleg DPRD Provinsi Jawa Barat untuk mengabdikan diri sekaligus memajukan tanah kelahirannya.

    ” Saya kan lahir di Garut. Jadi, wajib untuk memajukannya. Terkhusus dalam sektor pembangunan dan perekonomian,” ucapnya.

    Partai Golkar mengamanatkan agar selalu mengedepankan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi atau golongan.

    (Andian/Bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img