CIAMIS, FOKUSJabar.id: Rumah semipermanen milik Mak Icih seorang janda warga Dusun Kadu Bengkung Desa Awiluar Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis terbakar bagian belakangnya, Minggu (20/1/2019). Akibat kejadian itu kerugian mencapai jutaan rupiah.
Menurut Ketua Tagana Kabupaten Ciamis Ade Waluya, pihaknya mendapat laporan adanya kejadian kebakaran yang menimpa rumah seorang janda warga Desa Awi Luar Minggu ( 20/1/2019) tadi siang.
“Iya pihak kami sudah menerima laporan adanya peristiwa kebakaran di Desa Awi Luar,” katanya.
Ade mengatakan, peristiwa kebakaran yang menimpa rumah seorang janda tersebut menurut informasi anggota dilapangan diduga dari tungku api yang ditinggalkan saat sedang memasak.
“Saat sedang memasak Mak Icih pergi untuk suatu keperluan,” ucapnya.
Ade melanjutkan, rupanya saat korban meninggalkan tungku yang sedang menyala api merembet kedinding dapur yang terbuat dari bilik yang mudah terbakar.
“Beruntung peristiwa kebakaran yang menimpa rumah Mak Icih tidak menimbulkan korban jiwa hanya pemilik rugi material saja karena sebgaian rumahnya hangus terbakar,” ungkapnya.
(Husen Maharaja/DAR)