Selasa 14 Januari 2025

Jika Jujitsu Gagal Berlaga di PON XX, Ini Solusinya

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Jawa Barat telah menyiapkan skema lain jika cabang olahraga Jujitsu gagal dipertandingkan di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020 di Papua. Pasalnya, hingga saat ini, cabang olahraga Jujitsu belum masuk dalam SK Ketua Umum KONI Pusat Nomor 50 Tahun 2018 tentang cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada PON XX tahun 2020 di Papua.

“Jika Jujitsu memang benar-benar tidak digelar di PON XX, maka rangkaian kejuaraan skala daerah maupun level nasional yang kompetitif harus digelar,” ujar Ketua Umum PBJI Jabar, Mulyana saat ditemui di gedung KONI Jabar, Jalan Pajajaran Kota Bandung, Jumat (18/1/2019).

Melalui kejuaraan tersebut, lanjutnya, para atlet masih tetap mendapatkan arena pertandingan sebagai bahan evaluasi hasil latihan sekaligus menguji kualitas. Dengan demikian, proses pembinaan atlet pun bisa terus berjalan berkesinambungan meski Jujitsu tidak dipertandingkan di PON XX/2020.

“Kejuaraan yang digelar, harus level nasional yang kualitasnya setara PON. Kita sendiri di Jabar, akan merancang sejumlah kejuaraan agar atlet bisa berkompetisi sehingga bisa bersaing di kejuaraan nasional,” terangnya.

Selain fokusa pada pembinaan atlet, PBJI Jabar pun tengah fokus dalam hal pembenahan organisasi. Salah satunya membentuk dan melantik pengurus cabang Jujitsu Indonesia di kota dan kabupaten se-Jawa Barat. Hal ini pun menjadi salah satu upaya mempromosikan Jujitsu sekaligus mengakomodasi pembinaan atlet di daerah.

“Kami berharap, olahraga Jujitsu ini makin memasyarakat. Dengan pembentukan kepengurusan di daerah, diharapkan bisa semakin menggencarkan pembinaan atlet Jujitsu di daerah. Kami terus berupaya untuk menambah sehingga kepengurusan Jujitsu ada di semua kota dan kabupaten di Jabar,” tegasnya.

(ageng/dar)

Berita Terbaru

spot_img