spot_img
Jumat 26 April 2024
spot_img
More

    Kesbang Kota Cimahi Imbau Ormas Tidak Berpolitik Praktis

    CIMAHI, FOKUSJabar.id : Ciptakan Pemilu 2019 damai, Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) diimbau tidak terlibat dalam politik praktis. Hal tersebut, guna tidak terjadinya konflik antar Ormas yang berbeda pandangan politik.

    Kepala Kesatuan Bangsa (Kesbang) Kota Cimahi, Totong Solehudin menegaskan, baik tim kampanye maupun Ormas itu sendiri diimbau tidak terjun dalam politik praktis.

    “Ormas harus independen terlebih mereka merupakan organisasi sosial,” ujarnya saat ditemui di Pemkot Cimahi, Jalan Demang Hardjakusumah, Jumat (2/11/2018).

    Memang tidak dapat dipungkiri, Ormas selalu menjadi bidikan para peserta Pemilu. Sebab, Ormas memiliki potensi suara yang besar dan menguntungkan.

    Totong menambahkan, mobilisasi Ormas kepada masyarakat juga yang menjadi bahan incaran para peserta Pemilu. Namun demikian, pihaknya tidak melarang Ormas untuk menyalurkan hak politiknya. Tapi ketika terjun dalam politik praktis, Ormas harus melepaskan atributnya.

    ” Silahkan saja berpolitik praktis, cuman dia (anggota Ormas) hanya boleh mengatasnamakan diri pribadi bukan organisasinya,” ucap dia.

    Adapun antisipasi keterlibatan Ormas dalam kegiatan politik praktis, pihaknya sudah jauh hari melakukan sosialisasi. Sedangkan perihal sanksi jika terbukti, maka akan diserahkan kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

    (Achmad Nugraha/Bam’s)

    Berita Terbaru

    spot_img