Jumat 13 Desember 2024

Kampung KB di Kecamatan Panyileukan Dilengkapi Sarana ASI Ekslusif

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Camat Panyileukan Mahdani mengatakan Kampung KB awalnya ada di Kota Bandung Kecamatan Astana Anyar, kemudian di Panyileukan mempunyai tiga kampung KB dengan kriteria nasional. Demikian diungkapkan Mahdani pada acara Bandung Menjawab di Balai Kota Bandung, Selasa (16/10/2018).

“Kampung KB yang kreteria Nasional ini sudah mendapat penghargaan baik dari tingkat Kota maupun Nasional,” kata dia.

Dikampung KB pihaknya memiliki kampung Asi ekslusif. Kampung Asi ekslusif tersebut memungkinkan ibu-ibu yang bekerja menitipkan ASI nya untuk balita, terlebih Kampung KB di Panyileukan dilengkapi sarananya.

Dari 30 kecamatan di Kota Bandung, baru di Kecamatan Panyileukan Kampung KB nya dilengkapi Kampung ASI ekslusif. Bahkan Kampung KB di Panyileukan bukan masyarakatnya menggunakan alat kontrasepsi, tetapi masyarakatnya memiliki keluarga yang berencana.

“Selain Kampung KB, ada juga komunitas warga Donasi Seribu Rupiah untuk Sungai Cisatri (Donasafiti). Ini semua sebagai bentuk kepedulian masyarakat terhadap sungai di lingkungan,” tutur dia.

(Yusuf Mugni/LIN)

Berita Terbaru

spot_img