Minggu 12 Januari 2025

Polres Ciamis Gelar Doa Bersama untuk Korban Gempa Bumi Palu

CIAMIS, FOKUSJabar.id : Jajaran Polres Ciamis gelar doa bersama dan penggalangan dana untuk korban gempa bumi dan tsunami di Kota Palu dan Kabupaten Donggala, bertempat di Masjid Al-Hidayah, Mapolres Ciamis, Senin (1/10/2018).

Siswa SMA Informatika Ciamis (Foto Husen)

Menurut Kapolres Ciamis, AKBP. Bismo Teguh Prakoso, doa bersama tersebut agar para korban tetap tabah dan bersabar serta dalam lindungan Allah SWT.

” Hari ini, kami di sini berdoa untuk para korban terdampak gempa bumi dan tsunami agar mereka tetap dalam lindungan Allah SWT,” katanya.

Selain doa bersama, pihaknya juga melakukan penggalangan dana untuk membantu secara materil.

” Alhamdulillah, secara spontan kami bisa mengumpulkan uang Rp21 juta lebih hasil urunan para anggota,” ucapnya.

Uang tersebut lanjut Bismo, akan diserahkan ke Polda Jabar untuk disatukan dengan Polres yang lainnya.

Informasi yang terhimpun, doa bersama juga dilakukan para siswa SMA Informatika Ciamis.

(Husen Maharaja/Bam’s)

Berita Terbaru

spot_img