BANDUNG, FOKUSJabar.id : Selain sebagai estetika, danau kecil yang mengitari Masjid Raya Provinsi Jawa Barat Al Jabbar ternyata punya tiga fungsi ekologis. Yakni, sebagai pengendali banjir, sumber air minum dan konservasi air untuk habitat yang ada di sekitar Masjid.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (Emil) menuturkan, danau kecil tersebut memang bagian dari master plan proyek Masjid Al Jabbar sejak awal.
“Jadi, selain tambahan estetika di master plan masjidnya, tiga fungsi ekologis dan enginering itu akan menjadi solusi mengatasi masalah ekologi di lingkungan,” kata Emil usai meninjau proyek Masjid yang terletak di Jalan Cimencrang, Gedebage, Kota Bandung, Jumat (28/9/2018).
Masjid yang atapnya akan dilengkapi kaca berwarna-warni, hingga hari ini progres pengerjaan lantai sholat sudah selesai secara struktur. Namun, Emil mengaku paling cepat akhir 2020 rampung pembangunannya.
Emil menambahkan, pihaknya tidak ingin terburu-buru menyelesaikan masjid ini karena ingin memberikan sebuah karya luar biasa. Karya tersebut diharapkan bisa menjadi representasi Jawa Barat sebagai provinsi dengan jumlah penduduk muslim terbesar di Indonesia.
“ Tapi masih panjang karena setelah arsitektur ada interior, kemudian di bawahnya ada museum Al Quran, ada macam-macam. Mungkin targetnya paling cepat baru bisa akhir 2020 kita selesaikan,” ucapnya.
Terkait akses jalan menuju Masjid Al Jabbar, Emil menjelaskan bahwa nantinya akan ada banyak akses jalan yang bisa dilalui masyarakat. Seperti jalur Kereta Api (KA) cepat Bandung – Jakarta yang diperkirakan rampung 2022 mendatang.
Selain itu, lokasi masjid pun dekat dengan jalur rel KA PT KAI. Emil mengatakan, pihaknya bisa saja meminta PT KAI untuk membuat stasiun di dekat masjid. Dengan begitu, diharapkan Masjid Al Jabbar bisa menjadi pilihan masyarakat pengguna transportasi kereta untuk beribadah dengan khusyuk dan nyaman.
“LRT lewat sini, kita bisa mintakan satu stasiun di sini. Atau stasiun kereta api juga kita bisa mintakan ke PT KAI. Ada Masjid Al Jabbar, jadi orang tinggal jalan ke sini dan bisa melakukan ibadah dengan nyaman,” pungkasnya.
(Bam’s)