TASIKMALAYA, FOKUSJabar.id : Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Agus Wahyudin usai dilantik jadi Ketua Pengurus Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi) Kota Tasikmalaya 2018-2023.
Pelantikan dilakukan Ketua DPD Lasqi Provinsi Jawa Barat, Eni Sumarni di Aula Gedung Serba Guna DPRD Kota Tasikmalaya, Jalan R.E.Martadinata, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Sabtu (22/09/18) kemarin.
Ketua DPD Lembaga Seni Qasidah Indonesia Jabar, Eni Sumarni berpesan, pengurus baru Kota Tasikmalaya harus mampu menjadikan seni qasidah sebagai bagian seni keislaman di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat.
”Seni Qasidah yang lagu-lagunya bernuansa religius harus berkembang maju di Kota Santri sesuai dengan visi misi Kota Tasikmalaya,” kata Eni.
Baca Juga : Ini Skenario Larangan Mudik dari Pemprov Jabar
Eni mengaku, Lembaga Seni Qasidah Indonesia Kota Tasikmalaya sudah cukup lama vakum dan tidak diminati oleh masyarakat.
”Ketua Lasqi sekarang kan seorang Ketua DPRD, jadi pasti punya kemampuan dalam memajukan Lasqi yang lebih dicintai dan digemari masyarakat,” ujarnya.
Potensi seni-seni budaya religius di Kota Tasikmalaya sangat besar. Terlebih didukung oleh kultur serta budaya masyarakatnya yang agamis dan masantren.
”Saya harap, kepengurusan baru dapat memberikan terobosan demi kemajuan perqasidahan di Tasikmalaya guna mengembalikan kejayaan seni dan budaya islami di masyarakat,” pungkasnya.
(Seda/Bam’s)