Kamis 12 Desember 2024

Polsek Rajadesa Tanamkan Cinta Tanah Air kepada Anak PAUD

CIAMIS, FOKUSJabar.id : Puluhan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) datangi Mako Polsek Rajadesa di Jalan Rancah. Kedatangan mereka untuk dikenalkan kepada anggota kepolisian dan lingkungan kerja Polsek Rajadesa, Kamis (20/9/2018).

Menurut Kapolsek Rajadesa, AKP. Argono, mereka bersilaturahmi dengan jajaran anggota yang bertugas.

” Tadi, kami kedatangan anak-anak yang diantar oleh gurunya,” kata Argono.

Mereka lanjut Argono, dikenalkan dengan aturan-aturan lalu lintas dan ruangan kerja para anggota.

” Mereka sangat bergembira saat dikenalkan dengan anggota. Terlebih, saat diberi pengetahuan tentang aturan lalu lintas melalui gambar,” ucapnya.

Argono melanjutkan, selain diberi pengetahuan tentang aturan lalu lintas, mereka juga diberi pemahaman tentang wawasan bernegara dan cinta tanah air.

” Kami tanamkan juga wawasan kebangsaan agar mereka selalu cinta tanah air,” jelasnya.

Salah satu siswi RA Almuawanah, Rini mengaku sangat senang bisa bertemu langsung dengan anggota Polisi yang telah mengajarkan berbagai ilmu.

” Ternyata, Pak Polisi itu ramah-ramah, tidak seperti bayangan bahwa Polisi itu galak,” ungkapnya polos.

(Husen Maharaja/Bam’s)

Berita Terbaru

spot_img