Kamis 12 Desember 2024

Caleg Golkar Wajib Baik dan Beristri Satu

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Ketua DPD Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan bahwa calon legislatif dari partainya tidak boleh punya catatan kepolisian (kriminal).

“Tindak pidana ringan sekalipun tidak boleh,” kata Dedi di Bandung, Selasa (17/7/2018).

Kemudian Golkar Jabar pun melarang Calegnya memiliki bisnis yang merusak lingkunhan. Sebaliknya, seluruh Caleg harus menjaga dan memelihara lingkungan di Jabar.

BACA JUGA:

Pj Gubernur Jabar Lepas 440 Jemaah Haji Kloter Pertama

“Caleg terpilih nanti harus mau membagi 15 persen gaji nya digunakan untuk pembangunan rumah miskin, anak-anak miskin. Kita mendorong bagaimana mereka setiap hari untuk mencari anak-anak miskin untuk mendapat pendidikan layak,” kata Dedi.

Tidak hanya itu, Golkar Jabar pun memberlakukan pakta integritas yang harus disepakati Bacaleg (ditandatangani). Hal itu dilakukan agar seluruh caleg benar-benar bebas dari hal-hal yang merugikan diri sendiri dan orang lain.

Terakhir, kata Dedi, Golkar Jabar melarang Calegnya menikah lagi setelah terpilih jadi anggota legislatif.

“Artinya harus ditempuh melaluu aturan undang-undang pokok perkawinan. Intinya harus baik dengan istri dan memelihara keluarga dengan baik,” kata dia.

Untuk diketahui, Golkar Jabar akan mendaftarkan 120 Bacaleg untuk DPRD Provinsi Jabar ke KPU Jabar, Jalan Garut no 11 Kota Bandung.

“Kita targetkan 27 kursi. Untuk keterwakilan perempuan, Alhamdulillah kita sudah 37,5 persen. Kader perempuan kita cukup banyak, itupun masih ada yang waiting list,” jelas dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img