CIAMIS,FOKUSJabar.id: Pedagang kaki lima yang berada di pinggir jalan di Pasar Subuh Kabupaten Ciamis akan ditertibkan. Selama ini kawasan tersebut dianggap menjadi pemicu penumpukan kendaraan.
Kasi Dal Ops Satpol PP Kabupaten Ciamis Yudi Brata mengatakan bahwa kondisi di kawasan tersebut banyak dikeluhkan para pengguna jalan karena sering terjadi penumpukan kendaraan.
“Masyarakat mengeluhkan macetnya lalu lintas di jalur tersebut karena banyaknya gerobak pedagang kaki lima,” kata Yudi, Kamis (12/7/2018).
Satpol PP bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis akan menertibkan keberadaan pedagang kaki lima di jalur tersebut. Terlebih berdasarkan Perda K3, mereka jelas melanggar aturan.
Kendati begitu, Satpol PP akan tetap memfasilitasi para pedagang dengan berdagang di lokasi yang tidak melanggar aturan.
“Untuk sementara kami alihkan mereka ketempat yang bisa digunakan untuk berjualan dengan tidak melanggar aturan,” ungkap Yudi.
(Husen Maharaja/LIN)