Sabtu 11 Januari 2025

DPRD Jabar Apresiasi Partisipasi Masyarakat di Pilgub Jabar 2018

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari mengaku bangga dengan partisipasi masyarakat di Pilgub Jabar 2018 yang meningkat dari 63 persen menjadi 72 persen.

“Partisipasi masyarakat meningkat jadi 72 persen. Di Pilgub Jabar tahun 2013, itu hanya 63 persen,” kata Ineu di Bandung, Selasa (10/7/2018).

Meningkatnya partisipasi masyarakat di Pilgub Jabar 2018 menunjukkan bahwa proses demokrasi di Jabar berjalan baik. Atas capaian tersebut pihaknya mengapresiasi peran serta masyarakat yang sudah meluangkan waktunya untuk menyalurkan hak politik di Pilgub Jabar dan Pilkada Serentak di 16 kabupaten/kota pada 27 Juni lalu.

BACA JUGA:

Tim Damkar Rancah Berhasil Evakuasi Anak Meninggal di Dalam Gorong-gorong

“Tentunya kami mengapresiasi partisipasi masyarakat Jawa Barat, capaian ini terjadi karena kerja keras semua pihak, khususnya penyelenggara pemilu seperti KPU sehingga pilkada di Jabar berjalan baik, lancar dan tidak ada kendala berarti,” kata dia.

Senada dengan Pj Gubernur Jawa Barat Mochamad Iriawan, politisi perempuan dari Fraksi PDIP DPRD Jawa Barat ini juga mengapresiasi sikap netral Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada Pilkada serentak 2018.

“Terkait netralitas ASN, itu juga capaian yang patut dibanggakan juga,Dari hasil peninjauan dan laporan yang ia terima, tidak ditemukan satupun pelanggaran terkait dengan netralitas ASN. Termasuk juga dari aspek keamanan. Pilkada Jabar berlangsung aman lancar dan damai,” kata dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img