Jumat 13 Desember 2024

Uu Ruzhanul Ulum: Pendidikan Adalah Modal Menyejahterakan Masyarakat

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan bahwa pendidikan adalah modal  untuk menyejahterakan masyarakat. Terlebih bagi Jawa Barat yang memiliki penduduk dengan jumlah yang banyak.

Dia menjelaskan, pemerintah harus memberi pendidikan yang baik ke masyarakat agar kesejahteraan yang dicita-citakan cepat tercapai. Setiap pemerintahan, harus menjadikan pendidikan sebagai program pembangunan yang prioritas.

“Pendidikan skala prioritas kedua setelan peningkatan iman dan takwa,” kata Uu saat menghadiri kelulusan SMK Bhakti Kencana, di Bandung, Selasa (15/5/2018).

Di hadapan ribuan lulusan, Uu menyebut bahwa dengan peningkatan kualitas pendidikan, berbagai aspek di masyarakat akan turut meningkat seperti perekonomian dan kesehatan.

Uu menegaskan bahwa hanya dengan pendidikan, ekonomi dan kesehatan akan berubah.

“Jadi pendidikan skala prioritas untuk mengubah kesejahteraan masyarakat,” kata dia.

Saat menjabat Bupati Tasikmalaya, Uu mengaku telah berupaya meningkatkan kualitas pendidikan baik formal maupun nonformal. Untuk formal, dia memberi anggaran yang maksimal untuk pengembangan pendidikan mulai dari tingkat SD hingga SMA.

Selain itu, dia pun memberi perhatian lebih untuk pendidikan nonformal. Beberapa di antaranya dengan memberi pelatihan untuk nelayan dan petani.

Petani, menurut Uu jangan langsung diberi traktor ataupun benih, tetapi bagaimana diberi pertanian yang baik, agrobisnis dan berpikir ekspor. Untuk nelayan pun Pemkab Tasikmalaya sudah berbuat banyak.

“Nelayan, jangan tiba-tiba dikasih perahu, jaring, freezer. Tapi harus diberikan ilmunya dulu, manajemen yang baik,” kata Uu.

Kemudian untuk para siswa, Pemkab Tasikmalaya yang dipimpinnya memberikan pelatihan kewirausahaan, sepertihalnya diberi pelatihan service HP, tambal ban. Anak-anak perempuannya diberi pelatihan tata boga, salon. Potong rambut dan kecantikan. Meski hanya menjalani pelatihan tiha bulan, menurut dia upaya itu efektif, sehingga mampu menekan angka pengangguran di wilayahnya.

“Semua itu sudah lama saya lakukan. Pengangguran akan terserap dengan baik,” katanya seraya menyebut dirinya akan melakukan hal ini ketika terpilih menjadi pemimpin Jawa Barat bersama Ridwan Kamil. Uu menambahkan, dirinya mengucapkan terima kasih kepada lembaga pendidikan swasta karena sudah membantu pemerintah dalam mencerdaskan bangsa.

“Luar biasa sekali jasanya. Apalagi SMK Bhakti Kencana ini ada di mana-mana, di seluruh daerah Jawa Barat,” kata dia.

Perwakilan Yayasan Adiguna Kencana Abdul Latif memuji komitmen Uu dalam meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat. Menurut dia, saat menjabat Bupati Tasikmalaya selama 2 periode, Uu memberi perhatian yang besar terutama dalam pengalokasian anggaran untuk pendidikan.

Oleh karena itu, pihaknya tidak ragu mendukung Uu yang berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pilgub Jabar 2018 ini.

“Saya tidak ragu untuk mengusung Kang Uu dan Kang Emil. Semoga mereka berdua terpilih,” kata Latif yang juga mengaku sebagai ketua relawan dan simpatisan Uu Ruzhanul Ulum.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img