Sabtu 11 Januari 2025

Kenikmatan Italia-Indonesia dalam Hidangan Pizza Sate West Point Hotel

BANDUNG, FOKUSJabar.id : Siapa yang tak kenal dengan kuliner khas Italia, Pizza. Tapi bagaimana jika kuliner khas Italia tersebut dikolaborasi dengan penganan khas Indonesia, Sate. Dan kolaborasi kuliner Italia-Indonesia ini bisa ditemukan di West Point Hotel, Jalan Garuda Kota Bandung.

Berkat kreatifitas Executive Chef, Toni Yulyana, kolaborasi Pizza Sate ini memberikan sensasi rasa yang berbeda. Dengan tampilan Pizza plus keju mozarela, namun dengan rasa khas sate yang sudah sangat akrab dengan lidah warga Indonesia.

“Selama ini kan banyak varian dari pizza. Tapi khusus untuk pizza sate itu tidak ada, jadi tampilannya pizza namun rasa satenya akan terasa saat kita makan. Ini kombinasi Italian Food dengan masakan dalam negeri, sate,” ujar Chef Toni saat ditemui di West Point Hotel, Jalan Garuda Kota Bandung, baru-baru ini.

Pizza yang biasanya menggunakan saus tomat, kali ini diganti Chef Toni dengan menggunakan saus kacang. Saus yang biasa digunakan sebagai bumbu sate. Selain keju mozarella, toping dari pizza sate ini pun menggunakan potongan bawang merah, cabe merah, kecap manis dan tidak lupa dengan potongan daging sate.

“Potongan bawang merah dan cabe merah ini biasanya menjadi acar dalam hidangan sate ditambah dengan kecap. Sedangkan untuk daging sate, kita menggunakan daging tenderloin impor yang lebih empuk. Untuk hidangan pizza sate ini, hanya disediakan pada setiap akhir pekan dan dibanderol dengan harga Rp70 ribu untuk pizza ukuran besar,” tegasnya.

Selain hidangan kolaborasi Italia-Indonesia, Chef Toni pun menyajikan hidangan olahan khas dalam negeri. Yakni pindangan buntut, makanan khas Palembang yang kaya dengan rempah-rempah.

“Kalau di tempat asalnya, Palembang, pindangan ini biasanya menggunakan ikan. Tapi untuk yang kita sajikan, pindangan ini disajikan dengan buntut impor yang memiliki bentuk bulat,” tutur Chef Toni.

Dengan kuah yang kental, berbagai rasa tercicip dari sajian menu khas West Point Hotel Bandung ini. Segar, pedas, asam dan sedikit rasa manis akan terasa pas di lidah sebagai lauk makan siang.

“Untuk rasa asam, berasal dari potongan nanas. Lalu sedikit pedas dari potongan cabe dan rasa manis dari gula merah. Untuk pindangan buntut ini, dibanderol Rp95 ribu per porsi dan lengkap dengan nasi putih dan emping. Saya yakin dua hidangan, pizza sate dan pindangan buntut, ini akan jadi favorit karena memiliki ciri khas tersendiri dibanding menu lainnya,” pungkasnya.

(ageng/bam’s)

Berita Terbaru

spot_img